news-card-video
11 Ramadhan 1446 HSelasa, 11 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

3 Tempat Berburu Takjil di Klaten, Ngabuburit Sambil Jalan-Jalan

Seputar Jateng
Menyajikan segala informasi seputar Jawa Timur, khususnya tentang travel dan kuliner.
10 Maret 2025 11:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Berburu Takjil di Klaten. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Umar ben
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Berburu Takjil di Klaten. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/Umar ben
ADVERTISEMENT
Saat menunggu buka puasa, rasanya kurang afdal jika tidak berburu takjil. Terdapat sejumlah tempat berburu takjil di Klaten yang bisa dikunjungi sambil ngabuburit dan jalan-jalan.
ADVERTISEMENT
Menurut buku bertajuk Integritas Pelayan Rumah Allah: Dakwah Berbasis Masjid. Taufik Hidayat, (2024: 97), berburu takjil termasuk salah satu tradisi di bulan Ramadan yang dilakukan dengan membeli makanan dan minuman untuk buka puasa.

Rekomendasi Tempat Berburu Takjil di Klaten

Bagi yang bingung mencari takjil di Klaten, tak perlu khawatir karena terdapat sejumlah tempat yang menjual beraneka jenis takjil. Beberapa rekomendasi tempat berburu takjil di Klaten adalah sebagai berikut.

1. New Rivermoon

New Rivermoon adalah kawasan wisata river tubing dan restoran yang menyediakan bazar Ramadan selama bulan puasa. Masyarakat Klaten dan sekitarnya bisa berkunjung untuk berburu takjil.
Berdasarkan Instagram @newrivermoon, Bazar Ramadan New Rivermoon buka mulai tanggal 8-29 Maret 2025 pukul 15.00 sampai selesai. Pengunjung bisa membeli beraneka jenis takjil, seperti minuman segar, jajanan tradisional dan kekinian, hingga makanan berat.
ADVERTISEMENT
Alamat: Kali, Pusur, Karanglo, Polanharjo, Kabupaten Klaten

2. Kampung Ramadan Masjid Mlinjon

Tempat berburu takjil di Klaten selanjutnya adalah di Masjid Mlinjon. Masyarakat Klaten dapat datang ke kawasan masjid ini saat sore untuk mencari beraneka jenis takjil, seperti sate, aneka es, pempek, ayam penyet, bakso, dimsum, risol mayo, crepes, dan lainnya.
Pengunjung juga bisa berbuka bersama di masjid dan salat berjamaah setelah berburu takjil. Biasanya, pada pukul 15.00 WIB, Kampung Ramadan Masjid Mlinjon ini sudah penuh oleh pengunjung, sehingga bisa datang lebih awal jika tidak ingin kehabisan takjil.
Alamat: Jl. Bayangkara, Mlinjon, Tonggalan, Klaten Tengah, Klaten

3. Pasar Cokro Klaten

Selama bulan puasa, Pasar Cokro Klaten dipadati oleh pengunjung yang hendak berburu takjil menjelang waktu berbuka puasa. Pasar Ramadan ini menjual beraneka jenis makanan ringan, makanan berat, hingga minuman segar yang cocok untuk buka puasa.
ADVERTISEMENT
Selain menjual makanan khas Indonesia, banyak pula gerai yang menjual makanan khas negara lain, seperti seafood ala Korea. Pengunjung bisa datang ke Pasar Cokro Klaten untuk berburu takjil sore hari setelah waktu Asar.
Alamat: Jurang Jero, Daleman, Tulung, Kabupaten Klaten
Demikian rekomendasi tempat berburu takjil di Klaten yang dapat dikunjungi sambil ngabuburit. Jika tidak ingin kehabisan takjil, pengunjung dapat datang lebih awal. [ENF]