news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

3 Tempat Ngabuburit di Klaten untuk Menunggu Waktu Buka Puasa

Seputar Jateng
Menyajikan segala informasi seputar Jawa Timur, khususnya tentang travel dan kuliner.
10 Maret 2025 11:12 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat Ngabuburit di Klaten. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pexels.com/Mark Dalton
zoom-in-whitePerbesar
Tempat Ngabuburit di Klaten. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pexels.com/Mark Dalton
ADVERTISEMENT
Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan sambil menunggu waktu buka puasa adalah ngabuburit. Bagi masyarakat Klaten dan sekitarnya, terdapat beberapa tempat ngabuburit di Klaten yang bisa dikunjungi.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan buku bertajuk Perayaan Ramadan: Menyambut Bulan Suci di Indonesia. Majella Setyawan, (2024: 49), ngabuburit adalah tradisi di Indonesia yang biasa dilakukan sebelum berbuka puasa dengan berbagai kegiatan, seperti berkumpul dengan teman atau keluarga, hingga bermain.

Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Klaten

Saat bulan Ramadan, masyarakat biasanya menunggu waktu berbuka puasa sambil ngabuburit. Bagi masyarakat Klaten yang merasa bosan ngabuburit di rumah, terdapat sejumlah tempat yang seru untuk dikunjungi.
Sejumlah rekomendasi tempat ngabuburit di Klaten adalah sebagai berikut.

1. Harcik

Salah satu lokasi ngabuburit di Klaten yang bisa dikunjungi, yaitu Harcik. Pada dasarnya, Harcik adalah restoran ayam crispy yang memiliki playground, sehingga cocok dijadikan tempat ngabuburit sekaligus bukber keluarga.
Menu yang disuguhkan di tempat ini juga cukup murah, seperti nasi sayap dan crispy spinach, nasi paha bawah dan crispy spinach, dan lainnya dengan harga mulai dari Rp12.000 per porsi. Berdasarkan Instagram @harcik.id, selama bulan Ramadan, Harcik buka pukul 15.00 sampai 22.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Delanggu No. 19, Taru, Sabrang, Delanggu, Kabupaten Klaten

2. Candi Sojiwan

Candi Sojiwan adalah bangunan bersejarah peninggalan Kerajaan Mataram Kuno yang diperkirakan dibangun sekitar abad ke-9. Tempat ini juga cocok untuk ngabuburit di sore hari sambil belajar sejarah kerajaan.
Pengunjung juga bisa melihat arsitektur bangunannya yang menarik dengan beraneka relief. Selain itu, pengujung juga bisa berfoto-foto di sekeliling candi. Untuk masuk kawasan candi ini, pengunjung perlu membayar biaya masuk sebesar Rp8.000. Candi ini buka setiap hari, pukul 08.00-17.00 WIB.
Alamat: Jl. Banjarsari No. 12, Kwaron, Kb. Dalem Kidul, Prambanan, Kabupaaten Klaten

3. Kampoeng Ramadhan Masjid Mlinjon

Masyarakat Klaten dan sekitarnya juga bisa ngabuburit sambil berburu takjil di Kampoeng Ramadhan Masjid Mlinjon. Di pasar Ramadan ini terdapat beraneka macam takjil, seperti jajanan pasar, minuman-minuman segar, hingga makanan berat.
ADVERTISEMENT
Pengunjung juga bisa menemukan makanan dari berbagai daerah di Indonesia dengan harga bervariasi dan cukup ramah kantong. Pengunjung yang hendak datang untuk berburu takjil bisa menuju ke kawasan Masjid Mlinjon setelah masuk waktu Asar.
Alamat: Jl. Bayangkara, Mlinjon, Tonggalan, Klaten Tengah, Kabupaten Klaten
Itulah informasi terkait rekomendasi tempat ngabuburit di Klaten yang bisa dikunjungi sambil menunggu buka puasa. Dengan mengunjungi tempat-tempat di atas, masyarakat muslim di Klaten bisa melakukan kegiatan seru saat ngabuburit. [ENF]