Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
3 Tempat Sewa Baju Adat Klaten Lengkap dengan Harga Terjangkau
16 April 2025 16:30 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Menjelang peringatan Hari Kartini, banyak masyarakat mencari baju adat yang hendak dipakai saat memeriahkan perayaan tersebut. Khusus buat masyarakat Klaten, terdapat tempat sewa baju adat Klaten yang dapat dituju.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya buat anak-anak, tempat sewa pakaian adat pun dicari oleh orang dewasa. Hal ini menunjukkan bahwa tempat menyewa baju adat yang lengkap tentu sangat dibutuhkan.
Tempat Sewa Baju Adat Klaten yang Dapat Dituju
Baju adat merupakan pakaian yang mencerminkan atau menunjukkan ciri khas suatu wilayah di Indonesia. Inilah mengapa, tersedia banyak sekali model pakaian adat yang dapat digunakan sesuai wilayahnya.
Bagi masyarakat Klaten yang mencari tempat sewa baju adat Klaten yang terjangkau dan lengkap, ada beberapa tempat yang bisa dikunjungi, di antaranya:
1. Widyaloka Busana
Rekomendasi pertama adalah Widyaloka Busana. Tempat ini menjadi pilihan masyarakat Klaten yang ingin mencari busana adat berbagai daerah. Sebab, koleksinya cukup lengkap dengan harga yang terjangkau, baik untuk ukuran anak maupun dewasa
ADVERTISEMENT
Tidak hanya itu, dikutip dari akun Instagram @widyaloka_artdancecostum, Widyaloka Busana juga menyediakan kostum profesi, tari, karakter, hingga badut jenis hewan maupun tumbuhan. Kualitasnya terjamin, karena menggunakan kain premium.
Alamat: Ringin Mulya, Danguran, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
2. Adhara Wedding Dress
Meski menggunakan nama wedding dress alias pakaian pengantin, tempat sewa pakaian ini juga menawarkan layanan persewaan pakaian adat. Masyarakat Klaten merekomendasikan tempat ini karena menyediakan pakaian yang lengkap, termasuk aksesorinya.
Tidak hanya untuk dewasa, tersedia pula pakaian adat serta aksesori untuk usia anak. Tentu saja, kain yang digunakan berkualitas terbaik, begitu pula aksesori yang digunakan untuk penunjangnya.
Alamat: Tegal Setran RT 02/07, Tegalmulyo, Gergunung, Klaten Utara, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
3. Sewa Kostum Klaten
Ada lagi Sewa Kostum Klaten yang menyewakan pakaian adat, tari, hingga kebutuhan untuk karnival. Tempat ini pun menawarkan jasa rias, sehingga pelanggan tidak perlu mencari layanan serupa atau mengeluarkan bujet ekstra.
ADVERTISEMENT
Alamat: Tegalmulyo, Tumpukan, Karangdowo, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Demikian pilihan tempat sewa baju adat Klaten yang dapat menjadi pertimbangan warga Klaten untuk mendapatkan pakaian adat terbaik. Sebaiknya, pelanggan reservasi terlebih dahulu untuk memastikan ketersediaan baju yang dibutuhkan. (YD)