news-card-video
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

4 Tempat Ngabuburit di Semarang, Menunggu Berbuka bersama Orang Tersayang

Seputar Jateng
Menyajikan segala informasi seputar Jawa Timur, khususnya tentang travel dan kuliner.
5 Maret 2025 15:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat ngabuburit di Semarang. Foto adalah Masjid Agung Jawa Tengah. Sumber: Pexels/Arif Baroya
zoom-in-whitePerbesar
Tempat ngabuburit di Semarang. Foto adalah Masjid Agung Jawa Tengah. Sumber: Pexels/Arif Baroya
ADVERTISEMENT
Sambil menunggu waktu buka puasa atau ngabuburit, orang-orang sering kali berkumpul bersama. Khusus untuk warga Semarang, ada beberapa tempat ngabuburit di Semarang yang dapat menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu menunggu magrib.
ADVERTISEMENT
Setiap tempat tentu punya daya tariknya sendiri, baik itu di kafe, restoran, maupun ruang terbuka. Tak jarang, ngabuburit ini juga menjadi momen untuk berbagi takjil gratis kepada pengendara yang lewat.

Tempat Ngabuburit di Semarang, Rekomendasi Menunggu Waktu Buka Puasa

Tempat ngabuburit di Semarang. Foto adalah Masjid Agung Jawa Tengah. Sumber: Unsplash/Valenina Qatrunada
Selama bulan Ramadan, masyarakat menjadi begitu sibuk menjelang waktu berbuka. Banyak yang mencari takjil atau nongkrong bersama teman maupun keluarga, menunggu azan magrib sambil berbincang maupun berbagi cerita.
Bagi yang mencari tempat ngabuburit di Semarang, berikut ini beberapa rekomendasinya yang bisa menjadi pertimbangan:

1. Kawasan Kota Lama

Ngabuburit sambil menikmati Semarang di era kolonial tentu menawarkan pengalaman yang unik. Kawasan Kota Lama menjadi tempat ngabuburit yang begitu ramai di Semarang, tentunya karena pesona yang ditawarkan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari website pariwisata.semarangkota.go.id, wisata yang disebut juga dengan Little Netherland ini punya banyak daya tarik. Taman Srigunting, misalnya, menjadi tempat yang enak untuk duduk santai.

2. Jalan Pahlawan

Tak jauh dari Simpang Lima, ada satu kawasan yang pastinya menjadi area populer warga lokal untuk ngabuburit, yaitu Jalan Pahlawan. Sepanjang jalan ini, ada banyak masyarakat yang duduk santai atau berbagi takjil.

3. Masjid Agung Jawa Tengah

Menjadi masjid paling besar di Jawa Tengah, Masjid Agung Jawa Tengah pun tidak luput dari tujuan masyarakat Semarang yang ingin ngabuburit. Area masjid yang begitu luas sering digunakan untuk duduk santai atau bermain untuk warga sekitar.

4. Banjir Kanal Barat

Di tepian sungai Banjir Kanal Barat, masyarakat sering berkunjung untuk menghabiskan waktu sore. Beberapa remaja juga kerap terlihat berlatih sepatu roda atau skateboard, tak jarang juga terlihat warga yang berbagi takjil kepada orang yang melintas.
ADVERTISEMENT
Demikian rekomendasi tempat ngabuburit di Semarang yang selalu menjadi pilihan warga lokal. Sambil menghabiskan waktu sore, tak ada salahnya untuk membeli takjil untuk buka puasa. (YD)