Konten dari Pengguna

Kolam Renang Kora-Kora Sukoharjo: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuknya

Seputar Jateng
Menyajikan segala informasi seputar Jawa Timur, khususnya tentang travel dan kuliner.
25 April 2025 14:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kolam Renang Kora-Kora. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber pexels.com/Kapish Mak
zoom-in-whitePerbesar
Kolam Renang Kora-Kora. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber pexels.com/Kapish Mak
ADVERTISEMENT
Bagi yang ingin berenang di kawasan Sukoharjo, Kolam Renang Kora-Kora bisa menjadi salah satu opsinya. Area kolam renang di tempat ini cukup luas dan cocok bagi yang suka dengan olahraga renang.
ADVERTISEMENT
Selain seru, renang juga mempunyai manfaat bagi kesehatan, sebagaimana dijelaskan dalam buku Mengenal Olahraga Renang. Aisyah, (2012: 22-25), berenang mempunyai manfaat untuk menjaga kesehatan, membentuk otot, baik untuk kesehatan tulang, dan melatih pernapasan.

Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk Kolam Renang Kora-Kora

Kolam Renang Kora-Kora. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pexels.com/Juan Salamanca
Jika ingin mencari tempat menyegarkan untuk berwisata air, Kolam Renang Kora-Kora dapat menjasi salah satu alternatif tujuannya. Pengunjung bisa datang ke kolam renang yang berlokasi di Jalan Bunga Raya, Dusun I, Purbayan, Baki, Kabupaten Sukoharjo dan buka setiap hari, pukul 07.30-17.00 WIB.
Kolam renang tersebut berjarak kurang lebih 3,4 km dari Masjid Sunan Kudus Gumpang Kartasura. Pengunjung bisa berjalan melalui Jalan Slamet Riyadi, belok kanan ke PHD Indonesia dan lanjut ke Jalan Tiga Negeri Makamhaji.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, melaju ke Jalan Luang Gatak Dusun III hingga sampai di Jalan Raya Gawok, pilih rute Jalan Griya Tiara Ardi sampai tiba di titik kolam renangnya.
Untuk menikmati sensasi berenang di kolam renang Sukoharjo ini sepuasnya, pengunjung perlu membayar tiket mulai dari Rp15.000 per orangnya. Pengunjung yang masuk area kolam renang tanpa berenang juga tetap dikenakan biaya, sehingga pastikan untuk membawa uang cukup.

Daya Tarik Kolam Renang Kora-Kora

Kolam Renang Kora-Kora. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber pexels.com/PIxabay
Kolam Renang Kora-Kora Sukoharjo termasuk sebagai salah satu kolam renang yang cocok dikunjungi bersama keluarga di akhir pekan. Terdapat berbagai daya tarik dari kolam renang ini, antara lain.

1. Punya Banyak Pilihan Kolam

Tempat berenang satu ini menyediakan banyak pilihan kolam yang bisa dipilih berdasarkan usia dan kemampuannya, mulai dari kolam renang balita, anak, hingga dewasa.
ADVERTISEMENT
Area kolam renang anak mempunyai tambahan wahana untuk meningkatkan keseruan anak-anak, seperti ember tumbah serta water slide.

2. Ada Banyak Fasilitas

Pengunjung juga tak perlu khawatir karena pihak pengelola kolam renang menyediakan cukup banyak fasilitas untuk mendukung kenyamanan pengunjung.
Mulai dari kamar bilas, toilet, tempat duduk untuk menunggu, loker barang, hingga musala. Bagi yang merasa lapar, terdapat area kantin di dekat kolam renang untuk membeli makanan maupun minuman.
Itulah lokasi, jam buka, tiket masuk, hingga daya tarik Kolam Renang Kora-Kora Sukoharjo. Bagi yang hendak berkunjung, pastikan untuk mengamankan barang bawaan saat mau berenang. [ENF]