Konten dari Pengguna

Telaga Sunyi Purwokerto: Lokasi, Harga Tiket, dan Daya Tariknya

Seputar Jateng
Menyajikan segala informasi seputar Jawa Timur, khususnya tentang travel dan kuliner.
24 April 2025 13:16 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jateng tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Telaga Sunyi Purwokerto. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pexels.com/Francesco Ungaro
zoom-in-whitePerbesar
Telaga Sunyi Purwokerto. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: pexels.com/Francesco Ungaro
ADVERTISEMENT
Telaga Sunyi Purwokerto adalah destinasi wisata yang menyuguhkan panorama air telaga biru jernih dengan suasana sejuk. Banyak pengunjung datang ke tempat wisata ini untuk healing setelah menjalani rutinitas padat.
ADVERTISEMENT
Menurut buku berjudul Sinkronisasi Program dan Pembiayaan Pembangunan Jangka Pendek 2018-2020: Keterpaduan Pengembangan Kawasan dengan Infrastruktur PUPR Pulau Jawa. Sosilawati, Amelia Handayani, dkk, (2017: 177), Purwokerta adalah ibu kota Kabupaten Banyumas yang menawarkan banyak wisata alam andalan, termasuk Telaga Sunyi.

Lokasi, Cara Menuju, dan Harga Tiket Telaga Sunyi Purwokerto

Telaga Sunyi Purwokerto termasuk tempat wisata yang menyuguhkan suasana sepi, sejuk, serta cocok menjadi spot untuk menenangkan pikiran maupun merenung. Lokasi tepatnya berada di Desa Limpakuwus, Sumbang, Banyumas dan berjarak 16 km dari Alun-Alun Kota Purwokerto.
Cara ke tempat wisata ini tercepat bisa melintasi Jalan Raya Baturaden, nantinya akan menemukan jalanan berkelok dan cukup menanjak. Pengunjung juga perlu melakukan pendakian untuk tiba di Telaga Sunyi, melintasi jalan setapak yang dikelilingi pepohonan rindang serta aliran sungai kecil.
ADVERTISEMENT
Menurut akun Instagram @telagasunyibaturraden, pengunjung bisa menikmati keindahan telaga biru jernih ini setiap hari, pukul 08.00-16.00 WIB dengan membayar tiket masuk Rp15.000 per orang.

Daya Tarik Telaga Sunyi Purwokerto

Telaga Sunyi mempunyai beragam daya tarik tersendiri untuk dinikmati setiap pengunjung, antara lain.

1. Air Telaga Biru

Air telaga biru menjadi pesona tersendiri yang ingin dinikmati setiap pengunjung ketika pertama kali tiba di Telaga Sunyi. Air yang dikelilingi tebing-tebing tampak indah dan memesona, sehingga pengunjung bisa bermain air sambil menikmati keindahannya.

2. Banyak Fasilitas

Meskipun letaknya cukup menjorok ke dalam, tempat wisata di Purwokerto Banyumas ini punya beragam fasilitas yang bisa digunakan. Mulai dari warung makan yang menjual camilan atau makanan berat, toilet, musala, hingga lahan parkir cukup luas.
ADVERTISEMENT

Aktivitas di Telaga Sunyi yang Seru

Aktivitas seru yang dapat dilakukan bersama orang tersayang selama mengunjungi Telaga Sunyi cukup beragam, mulai dari berenang hingga snorkeling. Berikut detailnya.

1. Snorkeling dan Diving

Snorkeling dan diving bukan hanya bisa dilakukan di laut lepas, tetapi juga di Telaga Sunyi karena airnya yang jernih cocok untuk dieksplor. Pengunjung yang tidak mempunyai peralatan juga tidak perlu khawatir, karena pihak pengelola menyediakan jasa penyewaan dengan harga mulai dari Rp200.000.

2. Berenang

Telaga biru jernih ini mempunyai kolam dengan kedalaman kurang lebih lima meter dan areanya tidak begitu luas, sehingga cocok untuk berenang. Pengunjung bisa berenang sambil menikmati gemericik air yang datang dari air terjun kecil.
Airnya yang jernih menjadi habitat ikan-ikan kecil dan pengunjung juga bisa langsung melihat dasarnya. Namun, bagi yang tidak berani berenang, terdapat kolam cukup dangkal yang bisa dinikmati dengan lebih aman.
ADVERTISEMENT

3. Berfoto

Melihat keindahan telaga biru, air terjun kecil, dan tebingnya, tentu kurang lengkap jika tidak berfoto di sekitar tempat wisata tersebut. Menariknya lagi, pengunjung bisa berfoto di bawah air telaga yang jernih untuk menghasilkan jepretan estetik.
Itulah lokasi, harga tiket masuk, daya tarik, serta aktivitas seru yang bisa dieksplor di Telaga Sunyi Purwokerto. Saat ingin berkunjung, upayakan menghindari musim hujan ketika jalanan licin, agar lebih aman. [ENF]