Konten dari Pengguna

3 Gunung di Blitar yang Bisa Dikunjungi untuk Berwisata Alam

Seputar Jatim
Menyajikan segala informasi yang berhubungan dengan Jawa Timur, khususnya travel dan kuliner.
14 April 2025 12:01 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jatim tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Gunung di Blitar. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/德文 陈
zoom-in-whitePerbesar
Gunung di Blitar. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash.com/德文 陈
ADVERTISEMENT
Blitar adalah salah satu daerah di Jawa Timur yang mempunyai bentang alam indah, seperti pegunungan. Gunung di Blitar yang dapat dikunjungi untuk berwisata alam juga cukup banyak.
ADVERTISEMENT
Sebelum tahu nama-nama gunungnya, menurut buku bertajuk Bentang Alam Malang Selatan dalam Pembelajaran Geografi. Alfi Sahrina, Fatiya Rosyida, dan Heni Masruroh, (2024: 2), Blitar termasuk salah satu kawasan di Jawa Timur yang masuk dalam zona pegunungan selatan, bersama dengan daerah Malang Selatan, Ponorogo, Pacitan, Tulungagung, hingga Jember.

Daftar Gunung di Blitar

Gunung di Blitar. Foto Gunung Kelud. Sumber: unsplash.com/ardito ryan Harrisna
Berwisata di kawasan dataran tinggi, seperti pegunungan menjadi daya tarik tersendiri, karena pengunjung bisa menikmati udara segar di alam bebas. Salah satu daerah yang dilalui jalur pegunungan adalah Blitar.
Daerah tersebut mempunyai sejumlah gunung yang cocok dikunjungi untuk wisata alam. Daftar gunung di Blitar yang dapat dikunjuni yaitu:

1. Gunung Pegat

Gunung Pegat termasuk gunung yang ada di Srengat, Kabupaten Blitar yang berbatasan dengan Kediri. Kawasan Gunung Pegat ini dimanfaatkan untuk wisata paralayang di Ponggok, sehingga cocok bagi yang suka tantangan.
ADVERTISEMENT
Gunung tersebut menawarkan pemandangan hijau dengan udara sejuk, sehingga banyak dijadikan salah satu destinasi pendakian populer. Ketinggian gunungnya tidak setinggi gunung-gunung di Jawa Timur lainnya dan mempunyai jalur pendek, sehingga cukup aman bagi pendaki pemula.

2. Gunung Kelud

Gunung Kelud termasuk wisata alam yang melintasi beberapa daerah di Jawa Timur, mulai dari Blitar, Kediri, hingga Malang. Bagi yang ingin mendaki di Gunung Kelud via Blitar, bisa melalui pos pendakian Tulungrejo yang memakan waktu sekitar 5-6 jam atau Karangrejo denganw aktu sekitar 2,5-3 jam menuju puncak.
Gunung tersebut termasuk destinasi pendakian populer yang menyuguhkan puncak kawah dengan air berwarna hijau toska, sehingga tampak indah. Sepanjang perjalanan pendakian, pengunjung juga akan disuguhkan dengan pemandangan hutan pinus yang rindang serta lembah-lembah dengan tumbuhan hijau.
ADVERTISEMENT

3. Gunung Butak

Gunung lain yang melintasi Blitar adalah Gunung Butak, sekaligus berbatasan dengan Kabupaten Malang. Kawasan gunung tersebut menyuguhkan pemandangan pedesaan serta alam yang hijau, sehingga cocok dijadikan tujuan pendakian.
Jika hendak mendaki Gunung Butak melalui Blitar, bisa lewat jalur Sirah Kencong sambil menikmati pemandangan indah, seperti sumber mata air, hamparan kebun teh, hutan rindang, dan tersedia beberapa pos untuk camping.
Demikian gunung di Blitar yang bisa dikunjungi jika ingin berwisata alam. Saat hendak berkunjung, pastikan mempunyai stamina yang baik dan berhati-hati, karena sejumlah jalannya cukup terjal. [ENF]