Konten dari Pengguna

3 Wisata Air Tulungagung yang Menyegarkan dan Bikin Betah

Seputar Jatim
Menyajikan segala informasi yang berhubungan dengan Jawa Timur, khususnya travel dan kuliner.
29 April 2025 13:43 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jatim tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Wisata Air Tulungagung. Foto hanya ilustrasi, bukan sebenarnya. Sumber: pexels.com/Quang Nguyen Vinh
zoom-in-whitePerbesar
Wisata Air Tulungagung. Foto hanya ilustrasi, bukan sebenarnya. Sumber: pexels.com/Quang Nguyen Vinh
ADVERTISEMENT
Berkunjung ke destinasi wisata air Tulungagung menjadi salah satu pilihan seru saat liburan bersama keluarga atau teman, terlebih ketika cuaca sedang terik. Mengunjungi wisata air dengan pemandangan yang indah, bisa menyegarkan hati.
ADVERTISEMENT
Tulungagung dikenal sebagai daerah yang menawarkan pemandangan indah, sehingga banyak masyarakat dari dalam maupun luar kota mampir ke Tulungagung demi berwisata.

Daftar Wisata Air Tulungagung yang Menarik

Berwisata air menjadi pilihan bagi banyak orang ketika ingin menghilangkan penat dari kesibukan sehari-hari. Bagi yang liburan seru, ada banyak tempat wisata air Tulungagung untuk dikunjungi bersama teman maupun keluarga, antara lain.

1. Brond Waterpark

Brond Waterpark adalah salah satu wisata air yang menyuguhkan area kolam renang cukup besar. Terdapat kolam renang anak, kolam renang dewasa, kolam arus, family slide, hingga ember tumpah yang bisa dinikmati selama berwisata.
Menurut Instagram @brondwaterpark, pengunjung bisa menikmati berbagai wahananya dengan tiket masuk mulai dari Rp10.000 saat Senin-Jumat dan Rp15.000 di akhir pekan. Di samping itu, destinasi wisata air ini juga buka setiap hari, pukul 08.00-17.00 WIB, sehingga pengunjung bisa bermain air sepuasnya.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Ki Mangun Sarkoro Gg. IV, Prayan, Sobontoro, Tulungagung

2. Ranu Gumbolo

Ranu Gumbolo di Tulungagung termasuk wisata air yang cukup populer, terlebih ketika air danaunya sedang tidak surut. Kawasan tersebut menyuguhkan panorama danau yang cukup luas, ditambah deretan pohon pinus yang membuat suasananya lebih sejuk.
Pengunjung bisa bermain wahana air atau berkemah untuk menikmati keindahan alamnya. Untuk tiket masuk kawasan danau Tulungagung ini mulai Rp10.000 per orang, belum termasuk biaya kemah dan pengunjung bisa berkunjung setiap hari, pukul 06.30-17.30 WIB.
Alamat: Bantengan, Mulyosari, Pagerwojo, Kab. Tulungagung

3. Pantai Midodaren

Jika ingin berwisata air di kawasan pantai, Pantai Midodaren Tulungagung menyuguhkan pemandangan alam memukau yang patut dikunjungi. Pengunjung bisa menikmati banyak wahana di kawasan pantai ini, seperti bermain ATV, UTV, Rainbow Slide, maupun bermain air di tepi pantai.
ADVERTISEMENT
Menariknya lagi, Pantai Midodaren juga mempunyai fasilitas cottage, sehingga pengunjung bisa bermalam sambil menikmati keindahan air laut yang memesona. Menurut Instagram @midodarentulungagung, tiket masuknya mulai Rp20.000 per orang dengan jam operasional pukul 08.00-20.00 WIB setiap harinya.
Alamat: Desa Besuki, Kec. Besuki, Tulungagung
Itulah rekomendasi wisata air Tulungagung yang bisa dikunjungi untuk bersantai dan menghilangkan rasa penat dari kesibukan sehari-hari. [ENF]