Konten dari Pengguna

4 Rekomendasi Tempat Bukber di Sidoarjo dengan Hidangan Khas Nusantara

Seputar Jatim
Menyajikan segala informasi yang berhubungan dengan Jawa Timur, khususnya travel dan kuliner.
7 Maret 2025 17:18 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Jatim tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
[Rekomendasi Tempat Bukber di Sidoarjo] foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya, unsplash/Hobi industri
zoom-in-whitePerbesar
[Rekomendasi Tempat Bukber di Sidoarjo] foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya, unsplash/Hobi industri
ADVERTISEMENT
Bukber atau buka bersama adalah tradisi yang dilakukan oleh umat muslim di Indonesia ketika bulan Ramadan. Ada beberapa rekomendasi tempat bukber di Sidoarjo yang patut dikunjungi karena menyajikan hidangan lezat khas Nusantara.
ADVERTISEMENT
Memilih tempat bukber sebaiknya tidak asal-asalan agar memperoleh kenyamanan saat berbuka. Selain itu, jenis menu yang disediakan juga perlu dipertimbangkan untuk disesuaikan dengan selera.

Rekomendasi Tempat Bukber di Sidoarjo

Bukber bisa dilakukan bersama keluarga, sahabat, teman sekolah, atau teman kerja. Inilah sederet rekomendasi tempat bukber di Sidoarjo yang menarik untuk dikunjungi:

1. Qen-di Garden Resto

Qen-di Garden Resto menyediakan ruang yang luas dan bersih untuk menyantap aneka hidangan. Fasilitas di tempat makan ini tergolong lengkap, mulai dari toilet, musala, dan area parkir. Selain itu, menu makanan yang disediakan juga beragam dan disajikan dengan porsi yang tidak pelit.
Beberapa di antaranya yaitu ayam goreng, ikan bakar, tahu crispy, dan lain-lain. Lokasi restoran ini ada di Jl. Taman Pinang Indah BB4 No.24, Banjarbendo, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT

2. Warung Apung Rahmawati Sidoarjo

Warung Apung Rahmawati adalah rumah makan yang cukup populer karena telah membuka cabang di sejumlah daerah, termasuk Sidoarjo. Tempat makan yang disediakan luas dan adem karena banyak tanaman.
Mengutip Instagram @warungapungsidoarjo.official, tersedia beragam jenis makanan, mulai dari aneka olahan ayam, ikan, dan lain-lain. Alamatnya berada di Jl. Sunandar Priyo Sudarmo No.20-22, Kapasan, Sidokare, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.

3. Warung Leko Sidoarjo

Warung Leko Sidoarjo juga termasuk salah satu tempat makan yang hits karena cabangnya ada di mana-mana. Lokasinya yang berada di pusat kota Sidoarjo, membuat Warung Leko mudah dijangkau.
Selain itu, tempatnya juga bagus, tenang, dan nyaman. Beberapa menunya yaitu iga penyet, gurami, bandeng, lele, dan lain-lain. Lokasinya berada di Jl. Ahmad Yani No.3D, Pucang, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT

4. Kampung Kecil Sidoarjo

Kampung Kecil Sidoarjo merupakan restoran dengan tempat yang luas dan nyaman. Jika membawa anak kecil, maka tidak perlu takut akan rewel karena ada area playground di restoran ini. Beberapa menu yang ditawarkan yaitu iga bakar madu, gurame, ayam bakar, nasi liwet, dan lain-lain.
Selain enak, harga makanannya juga ekonomis. Lokasi Kampung Kecil Sidoarjo berada di Jl. Raya Gading Fajar 2 No.9, Perum Gading Fajar 2, Sepande, Candi, Sidoarjo, Jawa Timur.
Rekomendasi tempat bukber di Sidoarjo yang disebutkan di atas bisa dipilih sesuai selera. Masing-masing restoran menawarkan menu lezat dengan harga yang ramah di dompet. (DLA)