Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
2 Destinasi Wisata di Bancak Semarang dengan Pemandangan Alam yang Memesona
17 Oktober 2024 18:08 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Semarang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bancak adalah kecamatan di Kabupaten Semarang , menawarkan berbagai destinasi wisata alam yang memesona. Suasananya yang masih asri membuat wisata di Bancak Semarang adalah pilihan tepat bagi wisatawan yang ingin menikmati alam.
ADVERTISEMENT
Destinasi wisata di Bancak menawarkan pemandangan pegunungan hijau, perbukitan, hingga air terjun yang jernih. Wisatawan bisa merasakan kesejukan udara yang segar serta pemandangan alam yang menenangkan.
Selain itu, wisata di Bancak juga cocok bagi wisatawan yang gemar berpetualang. Spot menarik dan tempat instagramable siap menyambut wisatawan yang ingin mengabadikan momen di alam terbuka.
Wisata di Bancak Semarang dengan Pemandangan Alam Memesona
Dikutip dari bancak.id, Bancak berbatasan dengan enam desa pada setiap sisinya. Pada bagian barat, kawasan ini berbatasan dengan Desa Sendang dan Desa Wonokerto.
Pada bagian selatan, Bancak berbatasan dengan Desa Pucung dan Desa Banding, sedangkan pada bagian timurnya berbatasan dengan Desa Jlumpang dan Desa Rejosari, serta Desa Boto pada bagian utara.
ADVERTISEMENT
Bancak memang tidak sepopuler wilayah lain di Kabupaten Semarang. Ditambah lagi letak desa Bancak sebagai ibu kota kecamatan kurang strategis sehingga mengalami beberapa masalah perkembangan.
Kendati demikian, di kecamatan ini terkenal dengan salah satu tradisi budayanya yaitu gendhong ancak. Ini adalah kesenian membuat miniatur barang atau tempat oleh penduduk setempat. Tradisi inilah yang selanjutnya menjadi cikal bakal pemberian nama Ancak.
Selain tradisi budaya, ada dua destinasi wisata di Bancak Semarang yang bisa dikunjungi. Berikut ulasannya.
1. Air Terjun Ngumek
Bagi penyuka alam, berkunjung ke Air Terjun Ngumek adalah keharusan. Air terjun ini bisa dicapai selama kurang lebih 1,5 jam dari Terminal Tingkir Salatiga ke arah Bancak.
Terdapat tiga air terjun yang mengalir deras dan sebuah goa kecil tak jauh dari air terjun. Pemandangan alam di sini sangat indah, suasananya juga begitu asri karena ada banyak pepohonan rindang.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, akses jalan menuju ke Air Terjun Ngumek bisa dikatakan sangat menantang, sehingga pastikan untuk menggunakan alas kaki yang nyaman dan membawa perbekalan yang cukup.
2. Desa Wisata Plumutan
Selanjutnya adalah Desa Wisata Plumutan yang menawarkan keramahan penduduk lokal. Saat berkunjung ke desa ini, wisatawan bisa melihat dan mencoba langsung membuat seni kerajinan tangan Rogo Rege.
Rogo Rege adalah kerajinan tangan yang terbuat dari lidi pohon kelapa dan dianyam hingga menjadi bentuk tertentu. Penduduk setempat sering membuat piringan, tempat sendok, tempat nasi atau wakul, tempat lampu, tempat tisu, hingga vas bunga.
Alamat: Plumutan, Bancak
Itu tadi rekomendasi destinasi wisata di Bancak Semarang yang pas untuk mengisi liburan akhir pekan. Selamat berlibur! (YD)
ADVERTISEMENT