Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
3 Pasar Tradisional di Semarang yang Terkenal untuk Belanja Mingguan
13 November 2024 14:12 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Semarang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
3 Pasar tradisional di Semarang yang terkenal menjadi pusat perbelanjaan yang tak pernah sepi setiap harinya. Berbagai kebutuhan rumah tangga tersedia dengan harga terjangkau. Kebanyakan dari warga lokal Semarang senang berbelanja kebutuhan mingguan di sini.
ADVERTISEMENT
Pasar tradisional menyediakan berbagai komoditas lengkap yang sering dicari oleh masyarakat untuk kebutuhan sehari-hari. Mulai dari sayuran, buah-buahan, daging, dan kebutuhan dapur lainnya. Di pasar tradisional tersebut juga menawarkan pakaian yang murah meriah.
3 Pasar Tradisional di Semarang yang Terkenal untuk Belanja Kebutuhan Dapur
3 Pasar tradisional di Semarang yang terkenal tak hanya dikunjungi oleh warga lokal Semarang saja, melainkan pengunjung dari luar daerah kerap mampir untuk berbelanja di pasar tersebut. Berikut informasi dan alamat pasar tradisional di Semarang sebagai panduan.
1. Pasar Djohar semarang
Dikutip dari situs semarangkota.go.id, Pasar Djohar merupakan salah satu bangunan bersejarah di Kota Semarang. Tak hanya kaya akan nilai ekonomi, tetapi juga memiliki nilai historis di Kota Semarang.
Pasar ini diresmikan pada tahun 1839 oleh Ir. Thomas Karsten. Disebut sebagai Pasar Djohar karena di sekitar pasar tersebut dikelilingi pohon johar. Pasar Djohar juga menjadi saksi sejarah, dimana menjadi tempat pertempuran 5 hari Semarang.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan akun Instagram @joharsemarang, pProduk yang dijual di pasar ini di antaranya bahan-bahan dapur, buku, pakaian, buah-buahan, dan barang elektronik. Pasar ini buka hingga malam hari, tepatnya pukul 21.00 WIB.
Alamat: Jl. K.H. Agus Salim, Kauman, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50188.
2. Pasar Gang Baru
Selain Pasar Djohar, pasar tradisional lainnya yang terkenal di Semarang adalah Pasar Gang Baru, yang berada di lorong Gang Baru. Pasar ini berada dekat Pecinan Semarang, sehingga banyak menjual kuliner khas Tiongkok.
Pasar yang telah berdiri sejak tahun 1740 ini dikenal sebagai pasar terbersih di kawasan Pecinan. Pasar ini tidak memiliki bangunan yang spesifik, sehingga banyak pedagang yang berjualan di pinggir Gang Baru.
Produk yang dijual mulai dari makanan, bahan masakan, dan masih banyak lagi. Untuk mendapatkan produk yang masih segar dan lengkap, pengunjung bisa mulai belanja pukul 05.00-14.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Alamat: Gang Baru No.129, Kranggan, Kecamatan Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50137
3. Pasar Peterongan
Pasar ini lokasinya tidak jauh dari Simpang Lima Semarang, sehingga cukup strategis untuk dikunjungi. Pasar ini resmi berdiri sejak tahun 1916, sehingga menjadi pasar tertua di Semarang yang sudah sangat populer.
Pasar ini sempat direnovasi hingga dibuka kembali sejak tahun 2015 dan menjadi pasar yang lebih bersih dan rapi. Pasar ini lengkap menyediakan kebutuhan rumah tangga yang lengkap, sehingga cocok untuk tempat belanja mingguan para warga Semarang.
Alamat: Jl. MT. Haryono No.936, Peterongan, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50242.
3 Pasar tradisional di Semarang yang terkenal di atas bisa jadi opsi yang bagus untuk belanja kebutuhan rumah tangga mingguan. Pastikan untuk datang di pagi hari agar produk masih lengkap dan segar. (NAI)
ADVERTISEMENT