Konten dari Pengguna

3 Sarapan Khas Semarang, Menu Andalan Sebelum Memulai Aktivitas

Seputar Semarang
Artikel yang membahas info seputar kota Semarang.
26 Desember 2024 15:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Semarang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sarapan khas Semarang. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Aldrin Rachman Pradana
zoom-in-whitePerbesar
Sarapan khas Semarang. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Aldrin Rachman Pradana
ADVERTISEMENT
Sarapan menjadi aktivitas yang tidak boleh ditinggalkan sebelum memulai aktivitas. Ada banyak menu sarapan khas Semarang yang bisa dicoba, pas untuk menambah semangat di pagi hari.
ADVERTISEMENT
Tidak sebatas membuat perut terasa kenyang, sarapan juga memiliki banyak manfaat. Aktivitas ini bisa membantu meningkatkan konsentrasi dan mendongkrak energi.

Rekomendasi Sarapan Khas Semarang, Pilihan Tepat untuk Memulai Hari

Sarapan khas Semarang. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat yang sebenarnya. Sumber: Unsplash/Rafly Alfaridzy
Semarang tidak hanya menghadirkan wisata menarik, tetapi juga kuliner pagi yang pas untuk mengisi perut. Bagi yang ingin mencicipi sarapan khas Semarang, berikut beberapa pilihannya:

1. Soto Ayam Semarang Pak Man

Dikutip dari buku Wirausaha Para Cendekia Muda oleh Fine Reffiane (2002:53), kemunculan soto di Semarang pada abad ke-19 tidak bisa dilepaskan dari banyaknya populasi orang-orang Tionghoa peranakan di kota besar di Jawa Tengah itu.
Soto Ayam Semarang Pak Man menjadi salah satu yang direkomendasikan. Menyantap semangkuk soto yang berisi soun, tauge, suwiran ayam, dan daung bawang yang disiram kuah bening kaya kaldu akan menjadikan pagi semakin sempurna.
ADVERTISEMENT
Selain soto, warung Pak Man juga menyajikan beraneka macam lauk. Pelanggan dapat memilih sendiri satai jeroan, telur, perkedel, atau tempe untuk menyempurnakan cita rasa dari kuliner satu ini.
Alamat: Jalan Pamularsih Raya Nomor 32 Salamanmloyo, Semarang Barat, Kota Semarang.

2. Nasi Ayam Bu Nyoto

Nasi Ayam Bu Nyoto juga menjadi rekomendasi sarapan lain di Semarang. Warung nasi yang sudah ada sejak tahun 1970 ini masih menjadi favorit pengunjung. Tentu saja karena rasanya yang sangat lezat.
Pengunjung akan mendapatkan sepiring nasi ayam yang berisi nasi, suwiran ayam, sayur labu. Siraman kuah santan dengan rasa gurih segar membuat rasa kuliner ini menjadi semakin istimewa.
Aneka lauk pauk juga tersedia untuk pengunjung yang ingin mendapatkan pengalaman kuliner di Semarang yang tak tergantikan. Ada telur, bacem, jeroan, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan MT. Haryono, Peterongan, Kota Semarang.

3. Nasi Pindang Kudus dan Soto Sapi Gajahmada

Kuliner lain yang tidak kalah istimewa di Semarang adalah nasi pindang kudus dan soto sapi yang ada di wilayah Gajahmada. Telah berdiri sejak 1987 silam, tempat makan ini masih menjadi pilihan favorit warga Semarang untuk sarapan.
Nasi pindang berisikan nasi dengan jeroan dan potongan daging. Di atasnya, siraman kuah santan akan membuat rasanya semakin sempurna. Rasanya sekilas serupa dengan gulai, tetapi lebih gurih dan cenderung manis.
Alamat: Jalan MH Thamrin Nomor 40, Sekayu, Kecamatan Semarang Tengah, Semarang.
Demikian rekomendasi sarapan khas Semarang yang cocok untuk mengenyangkan perut untuk memulai aktivitas. Pastikan untuk datang lebih pagi sehingga tidak kehabisan. (YD)
ADVERTISEMENT