Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Harga Bandeng Presto Juwana di Beberapa Toko Oleh-Oleh Semarang
12 Oktober 2024 17:11 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Semarang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bandeng presto Juwana merupakan oleh-oleh khas Semarang yang sudah sangat populer. Makanan tersebut sangat efektif untuk di bawa ke luar kota. Sebelum membeli, ada baiknya untuk mengetahui harga bandeng presto Juwana di beberapa toko oleh-oleh di Semarang.
ADVERTISEMENT
Bandeng presto dibuat dari ikan bandeng segar yang diolah dengan bumbu kuning khas Semarang. Kemudian dimasak hingga lunak, sebagaimana dikutip dari buku Aneka Olahan Ikan Bandeng. Suryanti dkk. (2014:28).
Harga Bandeng Presto Juwana sebagai Oleh-Oleh Khas Semarang
Harga bandeng presto Juwana berbeda-beda, tergantung dari toko masing-masing. Ada banyak toko oleh-oleh di Semarang yang menjual bandeng presto untuk dibawa ke luar kota. Selain tahan lama, rasanya juga gurih dan bikin ketagihan.
1. Bandeng Juwana Elrina
Toko oleh-oleh yang menjual bandeng presto Juwana yang paling terkenal adalah Bandeng Juwana Elrina, sebagaimana dikutip dari akun Instargam @bandengjuwana. Ada beberapa harga yang ditawarkan, yaitu sebagai berikut:
ADVERTISEMENT
Beberapa harga bandeng di atas belum semua jenis yang ditawarkan. Untuk informasi yang lebih lengkap, bisa dilihat di akun resmi Instagram @bandengjuwana. Lokasinya ada di Jalan Pandanaran No.57, Randusari, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang.
2. Pusat Oleh-Oleh Djoe
Selain toko Bandeng Juwana Elrina, ada Pusat Oleh-Oleh Djoe yang berada di Jalan Pandanaran No.51, Randusari, Kecamatan Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50244. Harga bandeng presto di sini juga tidak jauh berbeda dengan toko oleh-oleh lainnya.
Untuk harga bandeng presto yang tidak di vacuum mulai dari Rp170.000 hingga Rp220.000. Harga tersebut tergantung dari jumlah isian bandeng. Ada yang isi 2 ekor dan ada yang 3-4 ekor dengan ukuran lebih kecil.
Untuk harga yang divacuum harganya mulai dari Rp200.000-Rp250.000. Ukuran yang ditawarkan sama, ada yang kecil, sedang, hingga besar.
ADVERTISEMENT
Harga bandeng presto Juwana di atas, bisa dijadikan rekomendasi dan panduan untuk membeli oleh-oleh khas Semarang. Pastikan untuk menyimpan dengan baik, agar masih enak saat ingin disantap. (NAI)