Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Perpustakaan Aesthetic Semarang: Microlibrary Warak Kayu
18 Oktober 2024 14:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Semarang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Perpustakaan aesthetic Semarang yang bisa dikunjungi adalah Microlibrary Warak Kayu. Tempat ini menyediakan berbagai macam buku bacaan untuk semua kalangan, khususnya anak-anak.
ADVERTISEMENT
Microlibrary Warak Kayu mempunyai desain yang unik dan tidak terlihat seperti perpustakaan pada umumnya. Mengutip dari laman Instagram @microlibrary_warakkayu, hal ini dikarenakan bangunannya didominasi oleh kayu karena konsepnya adalah ramah lingkungan.
Daya Tarik Perpustakaan Aesthetic Semarang
Microlibrary Warak Kayu adalah perpustakaan mini yang unik dan inspiratif. Konsep perpustakaan mini ini sedang populer di berbagai kota, dan Warak Kayu menjadi salah satu contoh yang menarik di Indonesia.
Biasanya, microlibrary didirikan di ruang-ruang kecil, seperti bekas container, telepon umum, atau sudut kota yang tidak terpakai. Hal ini bertujuan untuk mempermudah akses masyarakat terhadap buku dan memupuk minat baca.
Microlibrary Warak Kayu berlokasi di Jl. DR. Sutomo, Barusari, Kec. Semarang Sel, Kota Semarang, Jawa Tengah. Sementara itu, jam bukanya adalah pukul 08.00-15.30 WIB.
ADVERTISEMENT
Setiap microlibrary mempunyai keunikan tersendiri, bergitu pula dengan perpustakaan aesthetic Semarang ini. Berikut beberapa daya tariknya.
1. Desain Unik
Microlibrary Warak Kayu mempunyai desain fasad unik yang terispirasi dari pola susunan wajik seperti sisik hewan dalam mitologi Semarang, yaitu warak. Bangunan perpustakaan ini terlihat lebih mencolok dibandingkan bangunan lainnya.
Selain desain bangunan yang unik, tempat ini juga berada di sekitar sungai sehingga menawarkan suasana yang menyejukkan.
2. Tempat Baca yang Unik
Tempat baca yang disediakan tempat ini cukup unik karena tidak menggunakan lantai biasa, melainkan jaring dari tali yang sangat kuat. Ini merupakan salah satu tempat baca favorit banyak pengunjung di lantai 2, terutama anak-anak.
Selain menawarkan pengalaman membaca yang berbeda, area ini juga dirancang agar sirkulasi udara dapat keluar masuk sehingga pengunjung tidak gerah atau panas meskipun perpustakaan ini tidak menyediakan AC.
ADVERTISEMENT
3. Suasana Nyaman
Sisi bangunan perpustakaan ini dikelilingi oleh pepohonan yang cukup besar dan rindang sehingga kesan yang sejuk dan asri meskipun berada di area perkotaan. Di lantai atas, ada tangga kayu kokoh di mana sisinya difungsikan sebagai tempat baca. Dengan begitu, pengunjung bisa membaca dengan lebih nyaman di sini.
Perpustakaan aesthetic Semarang, Microlibrary Warak Kayu adalah salah satu ruang publik yang nyaman untuk bersantai, belajar, atau berdiskusi. Dengan desain yang menarik dan koleksi buku yang beragam, microlibrary menjadi tempat menarik untuk dikunjungi. (AIN)