Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Wisata Semarang Bunga Sakura Ada di Mana? Simak Lokasi dan Rutenya di Sini
30 Oktober 2024 14:35 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Semarang tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Wisata bunga sakura di Semarang baru-baru ini sedang hits di media sosial. Banyak calon wisatawan yang hendak mengunjungi wisata tersebut, namun masih banyak yang bertanya-tanya wisata Semarang bunga sakura ada di mana.
ADVERTISEMENT
Sebelum mengunjungi wisata tersebut, para wisatawan perlu mengetahui lokasi, rute, dan daya tariknya. Informasi tersebut bisa menjadi panduan wisata agar tidak bingung dan tidak salah saat tiba di lokasi wisata.
Wisata Semarang Bunga Sakura Ada di Mana? Ini Dia Lokasi dan Rutenya
Bunga sakura merupakan simbol nasional Jepang yang sangat kuat. Bunga sakura juga memainkan peran penting dalam kehidupan masyarakat Jepang, sebagaimana dikutip dari buku Mengenali Makna dan Filosofi Dibalik Bunga Sakura. Katrin V. (2024:11).
Wisata yang memamerkan bunga sakura kini telah populer di Indonesia, khususnya di Semarang. Bagi yang bertanya-tanya wisata Semarang bunga sakura ada di mana? Wisata tersebut ada di Cimory Dairyland On The Valey.
Cimory Dairyland On The Valey merupakan tempat wisata edukasi di Semarang yang menawarkan berbagai aktivitas seru. Salah satunya terdapat Sakura Park bernuansa Jepang yang baru-baru ini sangat populer di media sosial.
ADVERTISEMENT
Tak hanya satu pohon, bunga sakura di Sakura Park ini cukup banyak hingga menawarkan pemandangan hamparan bunga berwarna pink yang menakjubkan. Di bawah pohon sakura yang indah ini, wisatawan bisa berfoto sekaligus menggunakan kimono ala Jepang.
Ada banyak ornamen-ornamen yang menarik dan tak kalah bagus. Beberapa di antaranya adalah miniatur Torii Gate, gerbang kuil ikonik, serta deretan Toro, lampu jalan khas Jepang, dan jembatan ala Jepang.
Wisatawan juga bisa menikmati keindahan sungai sambil menikmati panorama bunga sakura buatan yang indah. Wahana tersebut adalah Sakura River Cruise. Ini menjadi wahana romantis jika dilakukan bersama pasangan.
Lokasinya ada di Jalan Soekarno Hatta No.KM. 30, Begojuh, Jatijajar, Kecamatan Bergas, Kabupaten Semarang , Jawa Tengah 50552. Berikut rute yang bisa ditempuh dari arah Stasiun Semarang Tawang.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari akun Instagram @dairyland.onthevalley, harga tiket masuk Sakura Park sebesar Rp25.000 dan tiket masuk Cimory Dairyland On The Valey sebesar Rp15.000. Sehingga untuk menikmati taman sakura yang indah, total harga tiket masuknya sebesar Rp40.000.
Dengan informasi di atas, wisatawan tidak perlu bingung lagi mencari wisata Semarang bunga sakura ada di mana. Ini akan memberikan pengalaman liburan yang menarik di Semarang. (NAI)
ADVERTISEMENT