Konten dari Pengguna

3 Rekomendasi Bakpia di Yogyakarta yang Enak dengan Harga yang Terjangkau

Seputar Yogyakarta
Mengulas serba serbi kota Yogyakarta.
22 Januari 2024 16:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rekomendasi Bakpia di Yogyakarta. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Nathan Powers.
zoom-in-whitePerbesar
Rekomendasi Bakpia di Yogyakarta. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Nathan Powers.
ADVERTISEMENT
Bakpia menjadi salah satu makanan khas Yogyakarta yang kerap diburu oleh wisatawan untuk dijadikan oleh-oleh. Bagi yang tengah mencari makanan khas tersebut, sebaiknya ketahui terlebih dahulu rekomendasi bakpia di Yogyakarta yang enak.
ADVERTISEMENT
Selain enak, bakpia tersebut juga diberandol dengan harga yang terjangkau. Tentu saja, bakpia tersebut sangat legendaris dan populer di kalangan wisatawan lokal maupun mancanegara.

Rekomendasi Bakpia di Yogyakarta

Rekomendasi Bakpia di Yogyakarta. Foto hanya ilustrasi, bukan gambar sebenarnya. Sumber: Unsplash/Annie Hatuanh.
Bakpia menjadi salah satu makanan ikonik dari Kota Yogyakarta selain gudeg. Rasanya yang enak, tahan lama, dan praktis untuk dibawa pulang, membuat makanan satu ini ramai diburu oleh wisatawan untuk dijadikan oleh-oleh.
Bagi yang tertarik untuk membawa pulang makanan satu ini, berikut rekomendasi bakpia di Yogyakarta yang bisa dicoba.

1. Bakpia Kurnia Sari

Rekomendasi Bakpia di Kota Jogja yang enak adalah Bakpia Kurnia Sari. Bakpia yang berdiri sejak tahun 90-an ini sangat populer dan menjadi incaran banyak wisatawan karena rasanya yang autentik.
Dikutip dari situs kurniasari.co.id, Bakpia Kurnia Sari menawarkan beragam variasi rasa yang menggugah selera. Selain rasa kacang hijau yang klasik, tersedia pula pilihan rasa lain, seperti keju, cokelat, dan masih banyak lagi yang lainnya.
ADVERTISEMENT
Harga bakpia di tempat ini juga terbilang terjangkau. Yakni mulai dari Rp48.000 per kotak, hingga Rp58.000. Harga tersebut tergantung dengan varian rasa yang dipilih.
Bakpia Kurnia Sari berada di di Jalan Glagahsari 91, Warungboto, Yogyakarta. Buka setiap hari dari pukul 08.00 hingga pukul 16.00 WIB.

2. Bakpia Pathuk 25

Bakpia Pathuk 25 menjadi salah satu bakpia yang sangat legendaris di Yogyakarta. Bakpia yang satu ini telah berdiri selama 44 tahun dan telah berhasil melestarikan cita rasa bakpia tradisional.
Seiring berkembangnya waktu, Bakpia Pathuk juga mengembangkan aneka varian rasa baru dengan bahan-bahan alami berkualitas tinggi. Beberapa varian rasa yang bisa ditemukan di tempat ini, seperti acang hijau , cokelat, hingga keju.
Meski sangat populer dan legendaris, namun harga Bakpia Pathuk 25 masih relatif terjangkau. Untuk satu kotak diberandol dengan harga mulai dari Rp35.000 hingga Rp50.000.
ADVERTISEMENT
Bakpia Pathuk 25 berada di Jalan Karel Sasuit Tubun No.12-14, Ngampilan, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Tempat ini buka setiap hari yakni mulai dari pukul 06.00 hingga 23.00 WIB.

3. Bakpia Djava

Bakpia Djava juga menjadi salah satu merek sekaligus kedai yang bisa dikunjungi saat buru oleh-oleh bakpia di Jogja. Bakpia yang didirikan pada tahun 2008 ini memiliki rasa yang lezat dengan tekstur yang lembut.
Ada banyak varian rasa dari Bakpia satu ini. Yakni mulai dari kacang hijau, keju, cokelat, susu, kumbu hitam, cokelat kacang, blueberry, hingga durian. Tentunya, enak dan lezat, cocok untuk dijadikan oleh-oleh.
Untuk bisa membawa pulang sekotak bakpia, wisatawan tak perlu merogoh kocek terlalu dalam. Harga per kotak Bakpia Djava sangat terjangkau, yakni mulai dari Rp35.000 hingga Rp50.000.
ADVERTISEMENT
Bakpia Djava berada di Jalan Laksda Adisucipto No.KM.8, RW.3, Kalongan, Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55281. 07.00 - 22.000 WIB.
Beberapa rekomendasi Bakpia di Yogyakarta di atas, bisa menjadi referensi bagi yang tengah bingung mencari oleh-oleh khas untuk dibawa pulang. Selamat berbelanja. (IND)