Konten dari Pengguna

3 Tempat Wisata di Yogyakarta untuk Keluarga dengan Banyak Wahana Seru

Seputar Yogyakarta
Mengulas serba serbi kota Yogyakarta.
27 Oktober 2023 10:26 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi tempat wisata di Yogyakarta untuk keluarga. Sumber: Unsplash/agustina tyas
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi tempat wisata di Yogyakarta untuk keluarga. Sumber: Unsplash/agustina tyas
ADVERTISEMENT
Ada yang bilang, Yogyakarta terbuat dari rindu. Rindu akan kehangatan suasana kota, keindahan alamnya yang memikat, dan tentu saja, serunya berbagai tempat wisata di Yogyakarta untuk keluarga.
ADVERTISEMENT
Kota yang dikenal sebagai jantung budaya Jawa ini tidak hanya menyuguhkan kekayaan sejarah dan budaya, tetapi juga keceriaan yang sempurna untuk liburan keluarga.
Dari taman hiburan yang memacu adrenalin hingga kebun binatang yang mendidik, Yogyakarta menyimpan banyak kejutan yang akan membuat liburan bersama keluarga menjadi tak terlupakan.

Tempat Wisata di Yogyakarta untuk Keluarga yang Tak Cukup Didatangi Hanya Sekali

Ilustrasi tempat wisata di Yogyakarta untuk keluarga. Sumber: Unsplash/Farhan Abas
Di Yogyakarta, setiap sudut kota menyimpan cerita dan kegembiraan yang menanti untuk dijelajahi. Para keluarga yang mengunjungi kota ini akan dimanjakan dengan beragam pilihan destinasi yang menawarkan kombinasi petualangan, edukasi, dan hiburan.
Berikut beberapa tempat wisata di Yogyakarta untuk keluarga yang memiliki banyak wahana seru untuk dicoba, dan pastinya juga aman untuk anak-anak.
ADVERTISEMENT

1. Taman Pintar

Taman Pintar yang berlokasi tak jauh dari Malioboro merupakan salah satu destinasi ramah keluarga yang sangat direkomendasikan, terutama jika ada anak-anak usia PAUD hingga SMA. Di dalamnya, anak-anak akan diajak menelusuri berbagai wahana menarik yang dapat menambah pengetahuan mereka.
Dikutip dari tamanpintar.co.id, wahana yang tersedia adalah Zona Pengolahan Sampah, Wahana Bahari, Science Theater, Playground, Zona Perpustakaan, Kampung Kerajinan, Planetarium, Gedung Kotak, dan Gedung Oval.

2. Waterboom Jogja

Waterboom Jogja sebelumnya dikenal sebagai Jogja Bay Waterpark, merupakan taman wisata air dengan 19 lebih wahana yang bisa dimainkan oleh keluarga. Areanya sangat luas, mencapai 7 hektare.
ADVERTISEMENT
Wahananya mencakup Timo-Timo Rider, Brando Boomeranggo, Ziggy Giant Barrel, Memo Racer, Donte Wild River, South Beach, dan masih banyak lagi.

3. Sindu Kusuma Edupark

Sindu Kusuma Edupark merupakan taman rekreasi keluarga yang memadukan berbagai aktivitas rekreasi dan edukasi di satu tempat.
Wahananya meliputi waterpark—area untuk bermain air sepuasnya—juga ada Cakramanggilingan, yang berupa bianglala super raksasa, dan Kora-Kora. Selain itu, pengunjung bersama anak-anak juga bisa mengunjungi wahana-wahana edukasi, seperti Omah Batik, Omah Musik, dan Omah Kerajinan.
ADVERTISEMENT
Setiap tempat wisata di Yogyakarta untuk keluarga di atas menawarkan pengalaman yang unik dan mengesankan, menjadikan Yogyakarta tujuan liburan ideal bagi keluarga yang mencari petualangan dan kenangan tak terlupakan. (CR)