Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Lapangan Mini Soccer di Jogja beserta Harga Sewanya
8 April 2024 11:59 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada beberapa lapangan mini soccer di Jogja yang bisa dipilih untuk berolahraga. Olahraga mini soccer belakangan ini tengah menjadi tren di kota-kota besar, tidak terkecuali di Jogja.
ADVERTISEMENT
Selain tidak membutuhkan banyak pemain seperti sepak bola, ukuran lapangannya pun juga tidak terlalu besar, sehingga membuat pemain tidak mudah lelah saat bermain. Jika berdomisili di Jogja, penting untuk mengetahui lokasi beberapa mini soccer yang tersebar di sejumlah area.
Rekomendasi Lapangan Mini Soccer di Jogja
Mengutip buku Dasar-dasar Permainan Futsal oleh Murhananto (2006), mini soccer menyerupai dengan sepak bola minim yang jika dilakukan di daalm disebut beach soccer dan jika dilakukan di jalan disebut street soccer.
Bagi penggemar olahraga ini, ada beberapa lapangan mini soccer di Jogja yang bisa dipilih, berikut ulasannya.
1. HK 99 Mini Soccer
HK 99 Mini Soccer merupakan lapangan favorit para penggemar mini soccer di Jogja bagian utara. Kualitas rumputnya berstandar internasional dan fasilitasnya lengkap, sehingga tidak heran jika pengunjungnya cukup banyak setiap harinya.
ADVERTISEMENT
Beberapa fasilitas pendukung yang tersedia yaitu kamar mandi, musala, penerangan yang berkualitas, area parkir yang luas, dan tribun penonton yang besar.
Harga sewa lapangan ini ,ulai Rp300.000 hingga Rp1.200.000. Lokasinya ada di Gang Jragem, RT02/RW38, Nandan, Sariharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, DIY.
2. Lapangan Mini Soccer Kepuharjo
Lapangan Mini Soccer Kepuharjo menggunakan rumput alami yang terpelihara dengan optimal. Hal ini tentunya membuat pemain merasa lebih nyaman dan leluasa ketika bergerak di lapangan. Tidak hanya itu, kondisi udaranya juga segar dan asri untuk beraktivitas olahraga.
Fasilitas yang tersedia yaitu toilet, musala, area parkir, dan kafe. Harga sewanya mulai Rp800.000 hingga Rp1.000.0000.
Alamat Lapangan Mini Soccer Kepuharjo berada di Kepuharjo Sport Center, Pager Jurang, Kepuharjo, Kec. Cangkringan, Kabupaten Sleman, DIY.
ADVERTISEMENT
3. Lava Mini Soccer
Lapangan Lava Mini Soccer mempunyai kualitas lapangan sintetis yang berkualitas, baik dari segi drainase maupun rumputnya. Jangan khawatir jika ingin bermain mini soccer saat malam hari karena kualitas penerangannya sangat mendukung.
Fasilitas pendukungnya mencakup musala, kamar mandi, area parkir, dan kantin. Harga sewanya yakni Rp300.000 hingga Rp1.500.000 per 90 menit.
Lokasi Lava Mini Soccer berada di Jragung, Jogotirto, Kec. Berbah, Kabupaten Sleman, DIY.
4. Rocket Mini Soccer Field
Lapangan Rocket Mini Soccer Field berada satu kompleks dengan Rocket Convention Hall. Lapangan ini tergolong masih baru, sehingga kualitas rumputnya masih terjaga.
Fasilitas pendukungnya antara lain toilet, penerangan, bench pemain, dan area parkir. Harga sewanya berkisar antara Rp300.000 hingga Rp1.000.000.
Alamatnya berada di Jl. Sidomoyo No.310, Area Sawah, Sidomoyo, Kec. Godean, Kabupaten Sleman, DIY.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa lapangan mini soccer di Jogja yang bisa dipilih untuk olahraga. Dengan memilih lapangan yang berkualitas, tentu permainan mini soccer yang dijalankan bisa lebih aman dan nyaman. (DLA)