Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
4 Tempat Wisata di Magelang dan Yogyakarta yang Terkenal
27 Oktober 2023 16:25 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tempat wisata yang ada di dua kota tersebut memiliki daya tarik masing-masing, yang memikat hati para wisatawan untuk berkunjung. Mulai dari wisata budaya dan sejarah, kuliner hingga wisata alam, yang tentunya sangat sayang untuk dilewatkan.
Tempat wisata di Magelang dan Yogyakarta
Bagi wisatawan yang ingin mencari referensi destinasi wisata untuk liburan bersama orang-orang terdekat, berikut ini rekomendasi tempat wisata di Magelang dan Yogyakarta yang wajib dikunjungi.
1. Tebing Breksi
Dikutip dari situs indonesia.travel, sebelum menjadi tempat wisata , Tebing Breksi merupakan tempat penambangan batuan alam. Tempat unik ini selalu ramai oleh wisatawan lokal maupun mancanegara, hal ini karena destinasi wisata memiliki daya tarik tersendiri.
Wisatawan bisa melihat batu kapur yang telah diukir dengan bentuk yang sangat indah. Tentunya, wisatawan bisa berswafoto dengan pemandangan kota Yogyakarta yang indah dan mempesona.
ADVERTISEMENT
Tebing Breksi berada di Gunungsari, Sambirejo, Prambanan, Sleman, Yogyakarta. Destinasi wisata ini buka setiap hari yakni mulai pukul 06.00 WIB hingga 22.00 WIB.
2. Taman Sari Jogja
Taman Sari dahulunya merupakan taman kerajaan atau pesanggrahan Sultan Yogya dan keluarganya. Taman ini dibangun oleh Sultan Hamengku Buwono I pada tahun 1757. Taman ini berfungsi sebagai tepat tetirah dan bersemedi sultan beserta keluarganya.
Semua Arsitek bangunan ini adalah bangsa Portugis, segingga selintas seolah-olah banguinan ini memiliki seni arsitektur Eropa yang sangat kuat, disamping makna-makna simbolis Jawa yang tetap dipertahankan.
Taman ini juga diketahui sebagai tempat perlindungan keluarga kerajaan. Di tempat ini, wisatawan bisa kolam-kolam yang dulunya dibangun khusus untuk pemandian sultan dan keluarganya.
Taman Sari ini berada di kawasan Kraton Yogyakarta . Tepatnya di Jalan Taman Sari No.42, Kadipaten, Kraton, Yogyakarta. Temmpat wisata ini buka setiap hari yakni pukul 09.00 - 15.00 WIB.
ADVERTISEMENT
3. Candi Borobudur
Candi Borobudur, salah satu destinasi yang sangat terkenal di Magelang. Candi yang memiliki bangunan megah dan rupawan ini dikenal oleh wisatawan lokal maupun mancanegara sebagai kuil Buddha terbesar di dunia.
Hal ini karena Candi Borobudur memiliki luas sekitar 2500 meter persegi, dengan panjang 121,66 meter, lebar 121,38 meter, dan tinggi 35,40 meter. Candi legendaris ini diperkirakan dibangun pada tahun 750-an masehi pada masa pemerintahan dinasti Syailendra.
Selain melihat salah satu keajaiban dunia, di sini wisatawan juga menemukan berbagai macam objek wisata lainnya yang tidak kalah menarik. Seperti Museum Borobudur, Museum Kapal Samudraraksa, dan Museum MURI.
Candi Borobudur berada Jalan Badrawati, Kw. Candi Borobudur, Borobudur, Kec. Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Tempat wisata religi ini buka setiap hari mulai pukul 06.30 WIB hingga 16.30 WIB.
ADVERTISEMENT
4. Candi Mendut
Candi Mendut, destinasi wisata yang berjarak sekitar 3 km dengan Candi Borobudur, merupakan peninggalan agama Buddha.
Candi ini dibangun dari bahan batu bata dan campuran batu andesit, sehingga terlihat sangat kokoh. Bentuk dari Candi Mendut juga memiliki kesamaan dengan candi di sekitar Kompleks Candi Dieng dan Candi Gedong Songo.
Penuh dengan nilai sejarah dan makna kehidupan, terlihat dari relief-relief yang terdapat pada dinding candi. Selain sebagai wisata religi, candi ini sangat cocok untuk berwisata edukasi.
Destinasi wisata ini terletak di Jalan Mayor Kusen, Sumberrejo, Mendut, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang. Destinasi wisata ini buka setiap hari yakni mulai pukul 07.00 hingga 17.00 WIB.
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa tempat wisata di Magelang dan Yogyakarta yang terkenal. Sangat cocok dikunjungi saat liburan bersama sahabat maupun keluarga tercinta. (IND)