Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
5 Sate Klatak Terkenal di Jogja yang Rasanya Bikin Nagih
6 November 2023 14:04 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada beberapa sate klatak terkenal di Jogja yang patut dicoba saat berkunjung ke kota tersebut. Sate klatak, salah satu kuliner yang populer di Jogja selain gudeg.
ADVERTISEMENT
Sate jenis ini cukup unik karena berasal dari daging kambing muda dan hanya diberi bumbu garam. Tentunya, tidak sulit untuk menemukan warung makan yang menjual sate klatak di Jogja.
Sate Klatak Terkenal di Jogja
Mengutip buku Makanan Tradisional Indonesia Seri 1 oleh Eni Harmayani, dkk (2019), perbedaan sate klatak dengan sate pada umumnya yaitu tidak menggunakan saus dan kecap sebagai bumbunya. Adapun beberapa warung sate klatak terkenal di Jogja yakni sebagai berikut:
1. Sate Klathak Mak Adi
Warung Sate Klathak Mak Adi cukup legendaris karena telah berdiri sejak 1995. Sate ini dijual dengan harga mulai Rp20 ribuan per porsi.
Selain sate klatak, ada pula gulai tulang, nasgor kambing, tongseng daging, hingga gulai jeroan yang bisa dipesan sesuai selera. Alamat Sate Klathak Mak Adi berada di Jl. Imogiri Timur KM 10, Jati, Wonokromo, Pleret, Kabupaten Bantul, DIY.
ADVERTISEMENT
2. Sate Klathak Pak Pong
Warga Jogja dan sekitarnya tentu sudah tidak asing dengan Sate Klathak Pak Pong karena telah berdiri sejak 1960. Satu porsi sate klatak di warung ini dijual seharga Rp30 ribuan.
Jika penasaran dengan rasanya, pengunjung bisa datang ke Jalan Sultan Agung Nomor 18, Jejeran II, Wonokromo, Pleret, Kabupaten Bantul, DIY.
3. Sate Klathak Pak Bari
Sate Klathak Pak Bari tidak kalah populer dari warung sate klatak pada umumnya. Pasalnya, warung ini menggunakan resep masakan secara turun temurun, sehingga cita rasanya sangat otentik. Selain sate klatak, warung ini juga menjual gulai jeroan, nasi goreng kambing, bakmi godhog, dan gulai otak.
4. Sate Kambing Mbah Margo
Sate Kambing Mbah Margo sudah buka sejak 1965 dan hingga kini masih tetap eksis di Jogja. Beberapa menu sate kambing yang tersedia di warung ini yaitu sate bakar, tongseng, sate goreng, dan gule. Alamat Sate Kambing Mbah Margo ada di Jl. Wates Muntilan, Boto Wetan, Kembang, Nanggulan, Kulon Progo, DIY.
ADVERTISEMENT
5. Sate Kambing Mbah So
Sate Kambing Mbah So menjual sate klatak sejak 1999. Selain sate klatak, ada pula tengkleng, sate bakar, tongseng, gulai, nasi godog, hingga nasi goreng kambing.
Harga makanan di warung ini cukup ekonomis, yakni mulai Rp20.000-an. Lokasinya ada di Jalan Gedongkuning Selatan, Pelem Mulong, Banguntapan, Kabupaten Bantul, DIY.
Beberapa sate klatak terkenal di Jogja yang disebutkan di atas bisa menjadi pilihan terbaik untuk berburu kuliner . Rasanya yang nikmat dan porsinya yang pas membuat sate ini patut dibeli saat berwisata ke Kota Gudeg. (DLA)