Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Daya Tarik Pantai Seruni hingga Lokasinya
21 November 2023 19:41 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Selain terkenal dengan destinasi wisata budayanya, Jogja juga dikenal memiliki beberapa pantai yang indah dan memesona. Salah satunya, yakni Pantai Seruni yang terletak di Kabupaten Gunungkidul.
ADVERTISEMENT
Meski tak sepopuler pantai lainnya, namun pantai ini menjadi salah satu surga tersembunyi di Jogja. Tak heran, ada banyak wisatawan lokal maupun mancanegara negara yang rela menempuh perjalanan jauh untuk bisa sampai di pantai ini.
Daya Tarik Pantai Seruni
Bagi yang penasaran dengan keindahan yang dimiliki oleh destinasi wisata ini, berikut sejumlah daya tarik dari Pantai Seruni yang wajib diketahui oleh wisatawan.
1. Bermain Air di Tepi Pantai
Ombak pantai di tempat ini tidak terlalu besar dan cenderung lebih tenang di sepanjang tepi pantai dekat pasir. Ini bisa menjadi kesempatan bagi wisatawan yang ingin bermain air di tepi pantai.
Jika wisatawan yang hanya ingin menikmati deburan ombak, terdapat sejumlah warung makan yang bisa digunakan untuk bersantai.
ADVERTISEMENT
2. Bukit yang Indah
Pantai Seruni menjadi salah satu pantai yang dikelilingi oleh bukit batu kapur yang kuat dan keras. Bagi yang ingin melihat panorama pantai dari atas, bisa naik ke atas bukit-bukit tersebut. Namun, wisatawan harus tetap waspada karena jalan ke atas bukit agak sedikit curam.
3. Hamparan Pasir yang luas
Hamparan pasir di pantai yang ada di Kabupaten Gunungkidul ini juga memiliki daya tariknya sendiri. pengunjung bisa melakukan aktivitas ringan di hamparan pasir pantai yang luas itu. Seperti main voli maupun berjalan santai di sepanjang garis pantai.
4. Biota Laut yang Unik dan Beragam
Selain keindahan alam, keberagaman biota laut di pantai ini juga tak kalah indah. Wisatawan bisa melihat berbagai biota laut, seperti rumput laut, ikan, kerang, hingga bulu babi tanpa perlu menggunakan kacamata selam.
ADVERTISEMENT
5. Air Terjun yang Turun dari atas Bebukitan
Wisatawan bisa menyaksikan pemandangan air terjun di dekat pantai. Air terjun tersebut berasal dari tebing yang menjulang tinggi. Sayangnya, pemandangan itu hanya bisa ditemukan di musim hujan saja.
Lokasi dan Harga Tiket Masuk Pantai Seruni
Dikutip dari situs wisata.gunungkidulkab.go.id, pantai yang terkenal dengan hamparan pasir putih dan air terjunnya ini berada di Desa Tepus, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Letaknya berdampingan dengan pantai baru, yaitu Pantai Watunene dan sebelah Timur dari Pok Tunggal. Waktu tempuh dari pusat kota menuju lokasi wisata ini sekitar 2 jam menggunakan kendaraan pribadi baik motor atau mobil.
Sementara itu, untuk bisa sampai ke destinasi wisata ini, wisatawan tak perlu merogoh kocek terlalu. Karena harga tiket masuk sangat terjangkau. Berikut informasi lengkapnya.
ADVERTISEMENT
Baca Juga: 3 Wisata Bantul Jogja 2023 yang Bagus
Itulah informasi mengenai Pantai seruni mulai daya tarik, lokasi, hingga harga tiket masuknya. Semoga menjadi destinasi wisata yang menyenangkan untuk dikunjungi bersama keluarga maupun sahabat. (IND)
Live Update