Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Kampung Teletubbies Jogja, Desa Wisata dengan Bentuk Rumah Unik
3 April 2024 14:21 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Sesuai dengan namanya, pengunjung akan merasa seolah diajak masuk ke dunia Teletubbies. Hal ini disebabkan oleh rumah masyarakat yang berbentuk dome seperti rumah di serial Teletubbies.
Kampung Teletubbies, Berwisata di Desa Unik
Mengutip dari situs resmi visitingjogja.jogjaprov.go.id, Kampung Teletubbies adalah desa wisata yang menyuguhkan pemandangan berbeda. Rumah-rumah di sini berbentuk dome atau mirip dengan rumah orang Eskimo, yakni iglo.
Rumah-rumah di kampung ini dicat berwarna-warni sehingga menambah kesan unik dan lucu. Pengunjung bisa berjalan-jalan keliling kampung untuk menikmati suasana. Selain itu, di sini juga tersedia beberapa spot foto menarik.
Meskipun terkesan lucu, rumah di kampung ini dibangun berbentuk dome karena alasan tertentu. Dahulu, kampung ini hanya perkampungan biasa dengan rumah-rumah yang berbentuk normal. Namun, gempa yang terjadi pada tahun 2006 menghancurkan kampung ini.
ADVERTISEMENT
Agar kuat menahan guncangan gempa, dibangunlah rumah berbentuk dome. Awalnya, rumah di kampung ini hanya dicat putih polos dan dijadikan tempat tinggal biasa. Namun, semakin banyak orang yang berkunjung ke sini karena penasaran dengan bentuk rumah.
Akhirnya, rumah dome dicat dengan warna-warna ceria dan kampung ini disulap menjadi desa wisata. Pengunjung yang datang dikenakan biaya sebesar Rp5.000. Jika ingin melihat bagian dalam rumah, pengunjung boleh masuk dengan membayar Rp10.000. Harga tersebut bisa berubah sewaktu-waktu.
Alamat dan Aktivitas Seru di Kampung Teletubbies
Selain melihat-lihat rumah yang unik, pengunjung juga bisa mengikuti beragam aktivitas seru seperti Jeep wisata, outbound, field trip, paket sejarah, paket edukasi kebencanaan, dan sebagainya.
Desa wisata ini dibuka setiap hari dengan jam operasional sebagai berikut.
ADVERTISEMENT
Kampung ini beralamat di Sengir, Sumberharjo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Jogja. Berikut adalah rutenya dari Bandar Udara Internasional Adisutjipto.
Sekian ulasan tentang Kampung Teletubbies . Desa wisata ini sangat pas dikunjungi jika penasaran dengan bentuk rumah yang unik. (KRI)