Konten dari Pengguna

Pempek Cik Ana, Kedai Makan Pempek Enak dan Nyaman di Jogja

Seputar Yogyakarta
Mengulas serba serbi kota Yogyakarta.
16 Februari 2024 17:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pempek Cik Ana Jogja. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Inna Safa
zoom-in-whitePerbesar
Pempek Cik Ana Jogja. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Inna Safa
ADVERTISEMENT
Siapa yang tidak kenal dengan makanan pempek, yaitu makanan khas dari Palembang, Sumatera Selatan? Pempek terbuat dari daging ikan yang digiling kemudian dicampur dengan tepung dan bahan lainnya. Salah satu tempat makan pempek di Jogja adalah Pempek Cik Ana.
ADVERTISEMENT
Seperti tempat makan atau kedai pempek lainnya. Di sini pengunjung bisa menikmati pempek dengan kuah berwarna hitam yang dikenal dengan nama cuko. Kuah inilah yang menjadi pelengkap dan membuat rasa pempek jadi semakin nikmat.

Lokasi dan Keunikan dari Pempek Cik Ana Jogja

Pempek Cik Ana Jogja. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Inna Safa
Dikutip dari Instagram @pempek.cik.ana, Pempek Cik Ana Jogja merupakan kedai pempek yang ada di Jogja. Lokasinya berada di Jl. Kemiri I, Area Sawah, Wates, Kec. Wates, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kedai pempek ini buka setiap Senin - Sabtu mulai pukul 09.00 hingga pukul 21.00 WIB. Jadi, tempat ini cocok untuk makan siang maupun makan malam. Selain itu, juga cocok untuk dijadikan tempat nongkrong atau mengerjakan tugas bagi mahasiswa di kawasan Jogja.
ADVERTISEMENT
Ada beberapa keunikan yang membuat pempek di kedai ini spesial dibandingkan dengan kedai lainnya. Yang pertama tentu dari pempeknya sendiri, di mana terbuat dari ikan tenggiri asli sehingga rasanya enak dan juga nikmat.
Di kedai ini pengunjung bisa memilih berbagai jenis pempek khas Palembang, mulai dari pempek kapal selam, lenjer, kulit, keriting, adaan, hingga pempek pistel. Semua pempek dibuat dengan bahan-bahan berkualitas dan tanpa bahan pengawet.
Tekstur pempeknya kenyal dan lembut, dengan rasa ikan yang gurih dan tidak amis. Cuko atau kuah pempeknya juga sangat pas, dengan rasa asam, manis, dan pedas yang seimbang.
Selain pempek, juga bisa menikmati menu lainnya, seperti tekwan, model, laksan, mi celor, dan es kacang merah. Semua menu disajikan dengan harga yang terjangkau, mulai dari Rp2.500 hingga Rp10.000 per porsi.
ADVERTISEMENT
Selain dari segi makanan yang enak, kelebihan lainnya dari kedai pempek ini adalah tempatnya yang luas dan nyaman. Kedai ini memiliki konsep vintage, dengan hiasan-hiasan bernuansa jadul, seperti piring motif lama, meja dari alat jahit lama, dan ornamen keramik.
Suasana di sini sangat santai dan asri. Apalagi jika duduk di bawah pohon mangga yang rindang.
Pempek Cik Ana adalah salah satu kedai pempek unik yang ada di Jogja. Jika ingin merasakan pempek yang nikmat dan tempatnya nyaman, wajib datang ke kedai ini. (ARD)