Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Sarsa Creative Space, Tempat Healing Kreatif Yogyakarta
9 Desember 2023 15:44 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sarsa Creative Space adalah tempat yang menawarkan pengalaman unik bagi para pengunjung yang mencari kegiatan kreatif untuk mengisi waktu luang. Tempat ini muncul sebagai jawaban atas kebutuhan akan ruang nongkrong yang lebih berwarna dan kreatif.
ADVERTISEMENT
Sarsa Creative tidak hanya menjadi tempat untuk bersantai, tetapi juga sebagai tempat untuk meredakan stres dan mengasah kreativitas. Visi utama tempat ini adalah memberikan pengalaman yang positif dan kreatif bagi pengunjung.
Lokasi, Jam Buka dan Tarif Sarsa Creative Space
Mengutip dari Instagram @sarsa.id, Sarsa Creative Space memiliki dua cabang di Yogyakarta . Cabang pertama terletak di Nglengkong, Sukoharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman.
Sementara itu, cabang kedua berada di lantai 2 Sleman City Hall, Denggung, Tridadi, Kabupaten Sleman. Akses menuju lokasi cukup mudah, terutama dari Jalan Kaliurang dengan patokan Pasar Gentan.
Jam operasional tempat ini bervariasi antara kedua cabangnya.
ADVERTISEMENT
Untuk harga tiket, tempat ini memiliki tarif yang beragaman, paketnya disesuaikan dengan jenis kegiatan yang dipilih pengunjung, mulai dari Rp25.000 untuk Paket Micro Block hingga Rp65.000 untuk Paket Paint by Number.
Daya Tarik dan Aktivitas Sarsa Creative Space
Sarsa Creative Space di Yogyakarta menawarkan sejumlah daya tarik yang membuatnya menjadi destinasi menarik bagi para pengunjung yang mencari pengalaman kreatif dan menyenangkan. Berikut adalah tiga daya tarik utamanya.
1. Beragam Aktivitas Kreatif
Tempat ini menyediakan beragam aktivitas kreatif yang dapat dinikmati oleh pengunjung dari berbagai latar belakang dan tingkat keahlian. Pengunjung dapat mencoba melukis menggunakan berbagai media, seperti kanvas kosong, tas kanvas, topi, pot bunga, dan cermin.
Selain itu, terdapat kegiatan meronce dengan manik-manik, bermain Micro Block, dan mencoba Airdry Clay. Dengan variasi kegiatan ini, tempat ini menciptakan suasana yang ramah untuk semua orang yang ingin berekspresi secara kreatif.
ADVERTISEMENT
2. Atmosfer Kreatif dan Santai
Tempat ini tidak hanya sekadar ruang fisik untuk melakukan aktivitas kreatif, tetapi juga menciptakan atmosfer yang santai dan kreatif. Desain interior dan dekorasi ruangannya didesain untuk menciptakan suasana yang mendukung proses kreatif.
Dengan suasana yang ramah dan nyaman, tempat ini yang cocok untuk melepaskan diri dari rutinitas sehari-hari dan mengeksplorasi sisi kreatif diri.
3. Meredakan Stres dan Mengasah Kreativitas
Salah satu daya tarik utama Sarsa Creative adalah didirikan tempat ini dengan tujuan untuk meredakan stres dengan healing , mengajak orang untuk menikmati waktu dengan kegiatan positif, dan mengasah kreativitas.
Pemilik dan pengelola tempat ini memiliki visi untuk menciptakan lingkungan yang mendukung pengembangan diri melalui kegiatan seni dan kreatif.
ADVERTISEMENT
Itulah panduan kunjungan ke Sarsa Creative Space Jogja, meliputi lokasi, daya tarik, jam buka, dan tarif kegiatan di sana. Dengan beragam aktivitas menarik, tempat ini menjadi pilihan yang tepat untuk mengisi waktu luang yang unik dan positif. (RIZ)