Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
The Lucky Boomerang Bookshop: Toko Buku Hidden Gem yang Unik di Jogja
11 Maret 2024 14:10 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Yogyakarta tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
The Lucky Boomerang Bookshop adalah salah satu toko buku yang bisa dikunjungi bagi para pecinta buku. Toko buku ini memiliki sejumlah daya tarik yang membuatnya istimewa di kalangan penggiat literasi.
ADVERTISEMENT
Meskipun letaknya cukup tersembunyi, tetapi tidak menyurutkan niat masyarakat untuk menjelajahi toko buku ini. Apalagi koleksinya cukup banyak, sehingga memberikan keleluasaan bagi para pengunjung untuk mengeksplorasinya.
Mengenal The Lucky Boomerang Bookshop
Mengutip Instagram @theluckyboomerangbookshop, The Lucky Boomerang Bookshop buka setiap Rabu-Minggu pukul 11.00-17.00. Sementara untuk hari Minggu buka pukul 12.00-17.00. Toko buku ini memiliki sejumlah keunggulan, di antaranya sebagai berikut.
1. Lokasi yang Strategis
Toko buku The Lucky Boomerang memiliki lokasi yang strategis karena bisa diakses dengan cepat dari Stasiun Tugu. Tempatnya masuk ke gang di jalan Pasar Kembang.
Sehingga pengunjung hanya perlu jalan kaki untuk mengunjunginya. Hal ini tentu memudahkan para pecinta buku dari berbagai daerah yang ingin datang ke toko ini.
ADVERTISEMENT
2. Banyak Koleksi Berbahasa Inggris
The Lucky Boomerang Bookshop menyediakan koleksi buku berbahasa Inggris original atau asli. Jadi, pengunjung tidak perlu curiga akan menemukan buku bajakan. Hal ini sekaligus membuktikan bahwa toko buku The Lucky Boomerang adalah toko buku yang kredibel.
Buku-buku yang dijual disusun berdasarkan abjad nama belakang penulisnya, sehingga lebih mudah untuk ditemukan. Harganya juga bervariasi, mulai dari puluhan hingga ratusan ribu. Namun, perlu diingat bahwa buku yang dijual di toko ini tidak bisa ditawar.
3. Menjual Aneka Kerajinan
Selain menjual buku, toko buku ini juga menjual berbagai macam kerajinan yang lucu-lucu. Kerajinan tersebut juga mencerminkan budaya Indonesia yang secara tidak langsung bisa dikenal oleh turis mancanegara. Beberapa di antaranya, yaitu cermin motif batik, pentatonic scale, kain batik, gambar pajangan, dan masih banyak lagi.
ADVERTISEMENT
4. Bisa Jual dan Beli Buku dengan Mudah
Jika membeli buku bekas di toko ini, nantinya buku tersebut bisa dijual kembali dengan setengah harga. Harganya cukup standar untuk ukuran buku bekas Bahasa Inggris, sehingga masih aman di kantong.
Selain Inggris, ada pula buku yang berbahasa Prancis, Spanyol, Swedia, Italia, Denmark, dan Jepang. Adapun genre buku yang tersedia, yaitu fiksi dan nonfiksi.
The Lucky Boomerang Bookshop bisa menjadi opsi yang tepat bagi masyarakat yang ingin membeli buku bekas berbahasa Inggris. Lokasinya yang hidden gem membuat pengunjung dapat merasakan petualangan menjelajah dunia literasi yang begitu luas. (DLA)