Konten dari Pengguna

Samsung Galaxy A30, Perangkat Samsung Terbaik di Kelasnya

Shinta juliana
Halo! Saya Shinta Juliana. Saat ini berprofesi sebagai Copywriter dan Blogger.
31 Desember 2020 11:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Shinta juliana tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Samsung Galaxy A30. Via: i.ytimg.com
zoom-in-whitePerbesar
Samsung Galaxy A30. Via: i.ytimg.com
ADVERTISEMENT
Samsung Galaxy A Series merupakan salah satu seri produk andalan Samsung. Khususnya bagi Anda yang sedang mencari produk smartphone pada kelas menengah. Harganya yang terbilang terjangkau, dengan spesifikasi kekinian, membuat Samsung Galaxy A Series tak luput dari perhatian. Bahkan, setiap generasi terbaru dari seri ini seringkali laris di pasaran, sebut saja salah satunya adalah Samsung A30. Seperti saudaranya yang lain, perangkat ini menawarkan spesifikasi tinggi dan kekinian serta dengan harga yang terjangkau.
ADVERTISEMENT
Bisa dibilang, Samsung Galaxy A30 ini alternatif terbaik bagi Anda yang ingin menggunakan perangkat Samsung namun terhalang akan bujet. Percaya tidak percaya, perangkat ini dijual dengan harga kurang lebih Rp 2 jutaan. Harga yang sangat terjangkau untuk sebuah perangkat Samsung, bukan? Tertarik untuk membelinya, simak dulu spesifikasi lengkapnya berikut.
Desain dan Dimensi
Perangkat yang satu ini hadir dengan dimensi 158.5 x 74.7 x 7.7 mm. Bobotnya mencapai 165 gram yang terbilang sangat ringan untuk sebuah perangkat kekinian. Bobot ringan yang dimiliki ini akan semakin membuat Anda merasa nyaman dalam beraktivitas menggunakan Samsung A30. Tersedia dua pilihan model yang bisa Anda pilih, yakni Single SIM dan Dual SIM. Tentukan sesuai kebutuhan Anda dalam memilih satu diantara kedua model tersebut.
ADVERTISEMENT
Jika diperhatikan, perangkat yang satu ini hadir dengan tampilan Infinity-U yang membuat Bezel di sekitarnya semakin tipis saja. Bezel yang begitu ramping tersebut membuat perangkat ini bahkan memiliki rasio screen to bodi hingga 84.9%. Dengan kata lain, layarnya akan tampak semakin luas dan lebar saja. Tampilan yang dimiliki Samsung A30 benar-benat menyerupai Samsung A50, hanya saja ukuran layar dan bagian kameranya tidak sama persis. Terlepas dari itu, keduanya benar-benar serupa.
Bodi belakangnya dilengkapi dengan dua lensa kamera utama serta sebuah LED flash. Berbeda dengan Samsung A50 yang bisa membuka perangkat melalui layar, Samsung A30 memiliki sensor sidik jari di bodi belakangnya. Kesan elegan akan Anda dapatkan jika memperhatikan bagian bodi belakang Samsung A30. Mengingat Samsung menyematkan material plastik polikarbonat yang tampak seperti dilapisi sebuah kaca.
ADVERTISEMENT
Material inilah yang semakin membuat Samsung A30 tampak begitu elegan dan terkesan premium. Tak lupa, bagian bodi depannya telah dilengkapi Gorilla Glass 3 yang membuatnya lebih terlindungi terhadap benturan dan goresan. Tersedia beberapa pilihan warna yang bisa Anda pilih, diantaranya seperti Black, White, Red, dan terakhir Blue. Keempat varian warna tersebut membuat perangkat Anda tampak semakin menarik saja.
Layar
Kualitas layar yang dimiliki produk Samsung tentu tidak perlu Anda ragukan lagi. Meski murah, Samsung A30 juga telah mengantongi layar berpanel Super AMOLED yang sangat berkualitas. Tak hanya nyaman dipandang mata, tipe layar ini juga mampu menampilkan pilihan warna yang lebih menarik dan beragam. Menatap layar smartphone dalam kurun waktu yang lama pun akan terasa begitu nyaman dan tidak membuat mata perih. Tingkat kecerahan yang ditawarkan juga terbilang tinggi dan mampu tetap terlihat jernih meski Anda gunakan di luar ruangan.
ADVERTISEMENT
Ukuran layarnya pun terbilang luas dan pas. Anda bisa dengan nyaman beraktivitas dengan layar berukuran 6.4 inci dengan resolusi 2340 x 1080 pixel. Ukuran layar ini bahkan masih tetap nyaman digenggam dengan satu tangan saja. Dengan resolusi layar hingga Full HD+, pengalaman streaming film hingga bermain game akan menyenangkan.
Untuk membuat layarnya tetap awet dan tidak mudah rusak, Samsung juga telah melapisinya dengan pelindung layar Corning Gorilla Glass 3. Sekalipun layar tak sengaja tergores, hal ini tidak akan membuat perangkat Anda mudah lecet atau rusak. Di sisi lain, Anda pun juga tidak perlu lagi membeli pelindung layar secara terpisah.
Dual Camera
Perangkat ini mengusung konsep dual camera dengan dua buah lensa berbeda pada bagian belakangnya. Kamera utamanya hadir dengan resolusi 16 MP yang memiliki bukaan cukup lebar. Kamera utama ini bisa memberikan bentangan cukup luas layaknya sebuah lensa wide. Jika bentangan yang ditawarkan kamera utama ini terasa kurang lebar, Anda bisa menggunakan kamera kedua yang merupakan lensa ultra wide dengan resolusi 5 MP.
ADVERTISEMENT
Fitur yang telah disematkan pada kamera ini terbilang cukup lengkap, Anda bisa memanfaatkan fitur LED Flash, HDR, hingga panorama untuk hasilkan kualitas foto yang lebih baik. Sedangkan untuk perekamannya, perangkat ini mampu merekam sebuah video dengan resolusi hingga 1080p pada 30 fps.
Kamera Selfie
Layaknya smartphone kekinian pada umumnya, perangkat ini juga telah dilengkapi dengan kamera selfie dengan resolusi 16 MP. Resolusi tersebut terbilang cukup besar untuk sebuah kamera depan. Di mana hasil foto selfie atau wefie Anda akan tampak begitu jelas dan juga detail. Ya, kamera depan ini merupakan lensa wide yang memiliki jangkauan lebih luas dibandingkan dengan lensa biasa. Menariknya lagi, Samsung juga telah menyematkan fitur kecantikan yang akan membuat hasil akhir fotonya semakin bagus.
ADVERTISEMENT
Ada juga fitur penunjang lainnya yang bisa Anda temukan, diantaranya seperti stiker, emoji AR, dan terakhir live focus yang bisa memberikan efek blur pada foto selfie Anda. Sama seperti kamera belakangnya, kamera depan juga bisa Anda gunakan untuk merekam sebuah video dengan resolusi hingga 1080p pada 30 fps.
Prosesor
Perangkat ini telah mendapat dukungan dari chipset besutan Samsung, yakni Exynos 7904. Chipset tersebut tentu mampu menunjang berbagai macam aktivitas harian Anda. Baik untuk sekedar melakukan panggilan telepon atau video, berselancar di dunia maya, scroll media sosial, streaming, dan masih banyak lagi. Performa kuat yang ditawarkan akan membuat beragam aktivitas harian Anda tersebut terasa begitu ringan. Kabarnya, perangkat ini memiliki kecepatan hingga 1.8 GHz, lho.
ADVERTISEMENT
Performanya yang kuat juga ditunjang berkat kapasitas RAM yang dimiliki. Di mana perangkat ini telah didukung oleh kapasitas RAM yang cukup mumpuni. Ada dua pilihan kapasitas RAM yang tersedia, yaitu 3 GB dan 4 GB. Keduanya tentu bisa menunjang beragam aktivitas harian Anda yang terbilang ringan. Semakin besar kapasitas RAM yang dimiliki, performa perangkat yang Anda dapatkan akan lebih baik. Dengan kata lain, Samsung A30 dengan RAM 4 GB lebih cocok untuk menunjang aktivitas multitasking.
Kapasitas Memori
Tersedia dua pilihan kapasitas memori internal yang bisa Anda pilih pada perangkat ini, yaitu 32 GB dan 64 GB. Semakin besar kapasitas memori internal yang Anda pilih, Anda perlu menyiapkan bujet yang juga semakin besar. Sehingga sesuaikan pemilihan kapasitas memori internal tersebut berdasarkan dengan kebutuhan serta bujet yang dimiliki. Apabila Anda memang tidak banyak membutuhkan ruang pada perangkat ini, Samsung A30 dengan kapasitas memori 32 GB bisa jadi pilihan terbaik.
ADVERTISEMENT
Di sisi lain, kapasitas memori internal yang ada bisa sepenuhnya Anda manfaatkan untuk menyimpan dan mengunduh aplikasi. Pasalnya, Samsung tidak lupa untuk juga menyematkan slot memori eksternal pada perangkat satu ini. Sehingga sekalipun Anda memilih kapasitas memori internal 32 GB, Anda masih bisa menambhakan memori eksternal sesuai dengan kebutuhan Anda. Dengan kata lain, permasalahan memori cepat habis tidak akan sering Anda alami.
Kapasitas Baterai
Kapasitas baterai yang dimiliki Samsung Galaxy A Series terbilang cukup besar dan sangat mumpuni. Untuk Samsung A30 ini saja Anda sudah bisa mendapatkan kapasitas baterai sebesar 4000 mAh, lho. Kapasitas yang besar ini bisa menunjang penggunanya smartphone selama seharian penuh. Terlebih untuk penggunaan yang tidak terlalu berat. Dengan kata lain, Anda bisa bebas beraktivitas tanpa membawa power bank.
ADVERTISEMENT
Meski sudah menawarkan kapasitas baterai yang cukup besar, Samsung tidak lupa untuk juga tetap menyematkan teknologi fast charging pada perangkat yang satu ini. Dengan teknologi fast charging 15W, proses lengiains daya akan berlangsung dengan lebih cepat. Tak butuh waktu yang lama agar daya baterai bisa segera kembali penuh. Bahkan, hanya membutuhkan waktu sekitar 1,5 proses charging untuk membuat baterai Samsung A30 ini mencapai 100%. Sedangkan untuk menambah daya hingga 75%, hanya membutuhkan waktu sekitar 1 jam saja.
Sudah USB Type-C
Samsung sudah mulai menyematkan USB Type-C pada seluruh perangkat terbarunya, baik itu perangkat entry level hingga yang flagship sekalipun. Hal ini tentu menjadi daya tarik tersendiri dari Samsung. Mengingat masih banyak merk smartphone yang belum menyematkan USB Type-C secara merata. Dukungan dari tipe USB ini juga telah Anda temukan pada Samsung A30. Selain membuat proses pengisian daya semakin cepat, penggunaan USB Type-C juga akan membuat proses pengiriman file bekerja secara efektif dan juga efisien.
ADVERTISEMENT
Harga Samsung Galaxy A30
Perangkat yang telah dirilis pada Maret 2019 ini bisa Anda beli dengan harga mulai dari Rp 2.6 jutaaan. Harga yang terbilang murah mengingat spesifikasi unggul yang ditawarkan. Di sisi lain, banyak merk smartphone dengan harga yang sama namun tidak menawarkan spesifikasi seunggul Samsung Galaxy A30 ini. Jika Anda tertarik untuk membelinya dengan harga lebih murah, Anda bisa membelinya di berbagai e-commerce. Kepopuleran Samsung A30 ini membuat Anda bisa dengan mudah mendapatkannya di e-commerce.
Mengingat, proses transaksi secara online seringkali dilengkapi dengan promo dan diskon menarik. Tidak hanya promo berupa potongan harga, masih banyak promo lainnya yang bisa Anda dapatkan. Seperti promo cashback, promo gratis ongkir, dan masih banyak lagi. Namun, pastikan Anda memilih toko online yang dilengkapi dengan Samsung Official Store di dalamnya, ya. Dengan begitu, meski tidak melihatnya secara langsung, bisa dipastikan jika produk Samsung yang Anda dapatkan merupakan produk yang original dan bukanlah palsu.
ADVERTISEMENT
Nah, itu tadi kelebihan serta spesifikasi lengkap yang dimiliki oleh Samsung Galaxy A30. Berdasarkan spesifikasi yang telah disebutkan di atas, bisa dibilang jika perangkat ini sangat cocok bagi Anda yang sedang mencari perangkat kelas menengah ke bawah dengan spesifikasi yang tidak murahan. Beragam aktivitas harian yang ringan akan bisa dengan nyaman Anda akses menggunakan perangkat ini. Tunggu apalagi, segera gantikan perangkat lama Anda dengan Samsung Galaxy A30 yang satu ini, ya!