Konten dari Pengguna

Tingkatkan Literasi, KKN-T IPB Berkolaborasi Dengan Solusi Zakat dan Lazis

Shinta Shifana Aina Sal Sabila
Mahasiswa Program Studi Aktuaria IPB
25 Juli 2023 15:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Shinta Shifana Aina Sal Sabila tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Penyerahan buku secara simbolis kepada kepala sekolah SD Negeri 2 Simo (foto dokumen pribadi TIM KKN-T Inovasi IPB 2023)
zoom-in-whitePerbesar
Penyerahan buku secara simbolis kepada kepala sekolah SD Negeri 2 Simo (foto dokumen pribadi TIM KKN-T Inovasi IPB 2023)
Membaca merupakan jendela ilmu. Membaca akan meningkatkan wawasan dan pengetahuan. Mahasiswa IPB University yang tergabung dalam Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Inovasi IPB 2023 bekerja sama dengan Solusi Zakat Semarang dan Lazis Grobogan menyalurkan buku bacaan di SD Negeri 2 Simo, Desa Simo Kecamatan Kradenan, Kabupaten Grobogan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Kamis (20/07/2023) dengan memberikan buku bacaan berupa buku dongeng, cerita anak, legenda, fiqih, dan lain sebagainya. Jumlah buku yang didonasikan sebanyak 78 buah.
Penyerahan buku dari Lazis Grobogan kepada Tim KKN-T Inovasi IPB 2023 (foto dokumen pribadi TIM KKN-T Inovasi IPB 2023)
Penyaluran buku diberikan secara langsung oleh Tim KKN-T Inovasi IPB 2023 kepada kepala sekolah SD Negeri 2 Simo, Ibu Sumarni S.Pd. "Terima kasih banyak karena sudah berkenan memberikan ilmu dan buku bacaan, tentunya ini akan sangat bermanfaat untuk SD Negeri 2 Simo kedepannya. Semoga kebaikan Tim KKN-T Inovasi IPB 2023 dan para donatur Solusi Zakat Semarang serta Lazis Grobogan dibalas dengan ganjaran yang lebih oleh Allah SWT’’, ujar Ibu Sumarni. Selain kegiatan penyerahan buku, siswa kelas 6 SD Negeri 2 Simo juga diberi penugasan untuk melakukan review buku di depan kelas.
Foto bersama siswa kelas 6 SD Negeri 2 Simo(dokumentasi pribadi TIM KKNT Inovasi IPB 2023) .
Kegiatan penyaluran bantuan buku bacaan tersebut bertujuan untuk mendukung pembelajaran, meningkatkan minat baca, dan menanamkan budaya literasi kepada siswa. Harapan dari Tim KKN-T Inovasi IPB 2023 ialah semoga buku tersebut dapat bermanfaat dan meningkatkan semangat belajar para siswa.
ADVERTISEMENT