Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
KKN Tematik UPGRIS Mengadakan Kegiatan EcoGreen Pada Siswa Di TK ABA Bengkle
14 Oktober 2024 15:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari KELOMPOK 2 KKN TEMATIK MBKM UNIVERSITAS PGRI SEMARANG tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
(12/09/2024) – Mahasiswa KKN Tematik MBKM Universitas PGRI Semarang melakukan kegiatan pembuatan Ecogreen bersama siswa siswi di TK ABA Bengkle. Kegiatan EcoGreen merupakan kegiatan yang ramah lingkungan dan bertujuan untuk peduli terhadap lingkungan. Ecogreen ini diterapkan dalam berbagai aspek kehidupan. Salah satunya diterapkan dalam sekolah. Kegiatan EcoGreen berkonsep mengedepankan untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Selain itu, kegiatan ecogreen ini juga mengembangkan kreativitas siswa siswi di TK ABA Bengkle. Kreativitas ini merupakan pondasi pendidikan untuk mempersiapkan anak menjadi ilmuwan, pencipta, artis, musisi, maupn lainnya. Anak kreatif tidak dibentuk dengan sendirinya. Tetapi perlu pengarahan, salah satunya dengan memberikan kegiatan yang dapat mengembangkan kreatifitas anak. Pembuatan EcoGreen menggunakan cat air ini merupakan salah satu seni grafis. Siswa siswi dapat mengembangkan bakatnya dalam berkarya menggunakan metode ini.
ADVERTISEMENT
Kegiatan Ecogreen ini dilaksanakan bersama 48 siswa siswi TK ABA Bengkle. Media yang digunakan dalam kegiatan ini adalah kertas gambar pohon, cat air, dan pelepah pisang maupun bonggol sawi. Siswa siswi diberikan 1 kertas gambar pohon yang kemudian akan dicat menggunakan pelepah pisang maupun bonggol sawi. Antusiasme siswa siswi TK ABA Bengkle sangat luar biasa. Bahkan sebelum melakukan kegiatan ecogreen mahasiswa KKN UPGRIS disambut hangat oleh anak – anak. Siswa siswi TK ABA Bengkle merasa sangat senang di
“Kegiatannya sangat bagus mbak. Sebenarnya sebelumnya kami akan melakukan kegiatan ini akan tetapi belum terlaksana” ujar bu Dwi Guru TK ABA Bengkle. Karya yang dibuat sederhana, berbahan aman, dan murah. Selain itu, juga memanfaatkan alam sebagai media cipta yang dapat dikreasikan menjadi sesuatu yang indah. Pewarna yang digunakan berbagai macam yaitu warna merah, kuning, biru, dan hijau. Siswa siswi juga bersemangat dalam membuat karya ini. Hasilnya akan dikumpulkan dan dipajang agar siswa siswi juga bangga akan karya yang telah dibuat.
ADVERTISEMENT