Konten dari Pengguna

3 Anime Fantasy Terbaik Sepanjang Masa untuk Penggemar Petualangan dan Magis

Sinema Update
Menyajikan informasi terkini seputar dunia sinema, mulai dari series, drakor, film, dan masih banyak lagi.
24 April 2025 21:30 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sinema Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Anime Fantasy Terbaik. Pexels/Donald Tong
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Anime Fantasy Terbaik. Pexels/Donald Tong
ADVERTISEMENT
Anime fantasy terbaik selalu punya daya tarik yang tak lekang oleh waktu. Melalui latar dunia lain yang penuh sihir, makhluk unik, dan konflik epik, genre ini sukses membawa penonton larut dalam cerita.
ADVERTISEMENT
Berbagai rekomendasi anime fantasy ini akan menghibur penonton dengan cerita unik.

Anime Fantasy Terbaik Sepanjang Masa

Ilustrasi Anime Fantasy Terbaik. Pexels/Mario Spencer
Dikutip dari viu.com, berikut ini adalah tiga anime fantasy terbaik yang wajib disaksikan oleh pecinta dunia fantasi yang menduduki peringkat teratas sebagai tontonan favorit sepanjang masa.

1. Demon Slayer Kimetsu no Yaiba, Perjuangan Penuh Luka dan Harapan

Menempati posisi istimewa dalam daftar anime fantasy terbaik, Demon Slayer menceritakan kisah Tanjiro Kamado yang hidupnya berubah drastis setelah keluarganya dibantai iblis.
Satu-satunya yang selamat hanyalah sang adik, Nezuko, yang justru berubah menjadi iblis.
Tanjiro bergabung dengan Korps Pembasmi Iblis untuk menyelamatkan Nezuko sekaligus membasmi iblis jahat. Visual spektakuler dan alur emosional membuat anime ini menjadi favorit pengguna Viu.

2. Mushoku Tensei Jobless Reincarnation Kesempatan Kedua yang Tak Disia-siakan

Mushoku Tensei dianggap sebagai salah satu anime fantasy terbaik berkat narasi reinkarnasi yang matang.
ADVERTISEMENT
Cerita berfokus pada seorang pria pengangguran dari dunia nyata yang mendapatkan kesempatan kedua sebagai Rudeus Greyrat di dunia sihir.
Dibekali ingatan masa lalu dan semangat untuk memperbaiki hidupnya, Rudeus mempelajari sihir dan bertualang menjelajahi dunia baru.
Perkembangan karakter dan dunia yang kaya menjadi daya tarik utama anime ini di Viu.

3. That Time I Got Reincarnated as a Slime Petualangan Strategis Seorang Slime

Satoru Mikami, seorang pegawai kantoran, meninggal dan bereinkarnasi sebagai slime di dunia fantasi.
Meski terlahir sebagai makhluk rendah, ia memiliki kekuatan luar biasa dan lambat laun menjadi pemimpin bangsa monster.
Dengan pendekatan diplomasi, kekuatan magis, dan strategi cerdas, ia menciptakan dunia yang damai dan beragam.
Anime ini menjadi salah satu anime fantasy terbaik yang ditawarkan di Viu berkat keseimbangan humor, aksi, dan narasi dunia yang terbangun rapi.
ADVERTISEMENT
Ketiga judul tersebut tidak hanya menyajikan aksi seru dan dunia sihir yang memesona, tapi juga pesan moral dan perjalanan karakter yang menyentuh.
Anime fantasy terbaik ini sangat layak untuk dinikmati oleh penggemar petualangan magis dan cerita yang memikat. (Mona)