news-card-video
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

5 Film Bioskop Terbaru Maret 2025 dan Sinopsisnya

4 Maret 2025 19:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sinema Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Film Bioskop Terbaru Maret 2025. pexels/Luis Quintero
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Film Bioskop Terbaru Maret 2025. pexels/Luis Quintero
ADVERTISEMENT
Film bioskop terbaru Maret 2025 menghadirkan beragam genre menarik yang siap menghibur para penonton. Mulai dari drama, horor, hingga aksi, film-film ini akan menjadi tontonan yang dinantikan.
ADVERTISEMENT
Kehadiran berbagai judul baru di bioskop juga menjadi pilihan tepat untuk mengisi waktu luang.

Film Bioskop Terbaru Maret 2025

Ilustrasi Film Bioskop Terbaru Maret 2025. pexels/Tima Miroshnichenko
Berikut ini adalah lima film bioskop terbaru Maret 2025 yang akan tayang beserta dengan sinopsisnya.

1. Beautiful Audrey (5 Maret 2025)

Dikutip dari platfrom Cinema Box, film ini diperankan oleh Kim Jung Nam, Park Ji Hoon, Kim Bo Young.
Ki Hoon menjalankan sebuah restoran mi bersama ibunya yang mengidap Alzheimer. Namun, konflik muncul ketika saudaranya, Ji-eun, memiliki ambisi besar untuk menjadi seorang idol terkenal.
Ketegangan dalam keluarga semakin meningkat seiring dengan perjalanan mereka dalam memahami satu sama lain.

2. Jabang Mayit (6 Maret 2025)

Film ini dimainkan oleh. Karina Salim, Salvita Decorte, Cornelio Sunny. Hujan mengalami duka mendalam setelah kehilangan bayinya. Saat berkonsultasi dengan seorang dukun, ia mengetahui bahwa bayinya diambil oleh Hantu Jabang Mayit.
ADVERTISEMENT
Dalam upaya menyelamatkan anaknya, Hujan harus menghadapi berbagai rintangan mistis yang mengancam keselamatannya.

3. Desa Mati The Movie (6 Maret 2025)

Lintang yang tengah berwisata secara tidak sengaja masuk ke Desa Mati, sebuah tempat yang menyimpan misteri kelam.
Di desa tersebut, ia menemukan potongan tubuh manusia yang berada dalam kuali masakan warga setempat. Konon, penduduk desa itu tetap awet muda karena mengonsumsi daging manusia.

4. Setan Botak di Jembatan Ancol (6 Maret 2025)

Setelah kematian kakak angkatnya, Nirmala mulai dihantui sosok misterius bergaun merah.
Di sisi lain, seorang preman botak menyamar menjadi setan untuk menakut-nakuti warga. Bersama-sama, mereka harus menghadapi kekuatan jahat yang mengancam keselamatan mereka.

5. Misteri Rumah Darah (6 Maret 2025)

Shafeera tanpa sengaja menemukan kaset video terlarang dari sebuah acara televisi. Setelah menonton rekaman tersebut, ia mulai mengalami teror mengerikan.
ADVERTISEMENT
Untuk menyelamatkan nyawanya, ia harus mengungkap rahasia kelam yang tersembunyi di balik acara tersebut.
Film bioskop terbaru Maret 2025 menyuguhkan berbagai cerita menarik yang patut disaksikan.
Setiap judul menawarkan alur cerita yang unik dan menghibur. Bagi para pecinta film, bulan Maret menjadi waktu yang tepat untuk menikmati berbagai tayangan berkualitas di bioskop. (Haura)