Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Penjelasan Ending Bidaah, Serial Malaysia yang Sedang Viral
11 April 2025 16:22 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Sinema Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Penjelasan ending bidaah seringkali menimbulkan perdebatan di kalangan umat Islam, terutama ketika membahas praktik-praktik ibadah yang tidak secara eksplisit dicontohkan oleh Rasulullah saw.
ADVERTISEMENT
Dalam konteks ini ending bidaah merujuk pada penambahan atau pengakhiran suatu amalan dengan cara yang dianggap menyimpang dari tuntunan syariat.
Penjelasan Ending Bidaah, Serial Asal Malaysia
Penjelasan ending Bidaah yang kini tengah menjadi perbincangan hangat di Malaysia dan negara tetangga, tak hanya menyajikan drama rumah tangga poligami, tapi juga membedah isu keagamaan yang sarat kontroversi.
Serial ini berhasil menyulut diskusi publik karena berani mengangkat topik ajaran sesat yang dibungkus dalam balutan kisah keluarga, kekuasaan spiritual, dan konflik batin yang mendalam.
Sinopsis singkat yang dikutip dari situs imdb.com Baiduri, seorang gadis muda dipaksa oleh ibunya yang sangat religius untuk menjadi bagian dari Jihad Ummah, sebuah kelompok keagamaan yang dikendalikan oleh pemimpin karismatik bernama Walid Muhammad.
ADVERTISEMENT
Namun, setelah bergabung, Baiduri mulai menyadari adanya kejanggalan dalam ajaran kelompok tersebut mulai dari praktik pernikahan paksa, tuntutan ketaatan tanpa syarat, hingga ritual-ritual yang mencurigakan.
Situasi semakin berubah ketika Hambali, anak dari tangan kanan Walid, pulang dari studinya di Yaman dan menyimpulkan bahwa kelompok itu telah jauh menyimpang.
Demi menyelamatkan ibunya serta membongkar kebenaran di balik sekte tersebut, Baiduri dan Hambali bersatu, mempertaruhkan segalanya untuk menantang para pemimpin sekte dan menguak rahasia gelap yang mereka sembunyikan.
Di episode 15 atau episode terakhir, diceritakan suasana memanas ketika Walid berseteru dengan Hambali, yang sejak awal sudah mencium kejanggalan ajaran Walid Muhammad.
Ketegangan mencapai puncaknya saat Walid berhasil diamankan oleh polisi Malaysia karena dianggap menyebarkan ajaran menyimpang yang membahayakan masyarakat.
ADVERTISEMENT
Banyak yang menduga Hambali dan Baiduri, dua tokoh yang terang-terangan menentang Walid, adalah dalang di balik laporan itu.
Namun, justru kejutan terjadi ketika terungkap bahwa sosok yang melaporkan Walid ke polisi bukanlah mereka, melainkan Ummi Hafizah.
Ummi Hafizah, yang dikenal sebagai istri Walid yang paling patuh dan setia. Digambarkan sebagai wanita yang menerima poligami dengan lapang dada, tetap memuliakan suaminya meski mengetahui ada banyak istri lain di balik sosok Walid.
Pada akhirnya, justru dialah yang mengambil langkah besar untuk menghentikan penyimpangan yang dilakukan suaminya, demi menyelamatkan banyak orang dari ajaran sesat yang terus berkembang.
Itulah penjelasan ending Bidaah yang dinantikan karena bukan hanya menawarkan kisah drama yang menegangkan.
Serial ini membuka mata publik akan pentingnya literasi agama, peran perempuan dalam melawan ketidakadilan, dan keberanian untuk bersuara, meskipun terhadap orang yang sangat dihormati sekalipun. (shr)
ADVERTISEMENT