Sinopsis Film Patient Zero, Aksi Matt Smith Ungkap Sumber Wabah Rabies

Sinopsis Film
Mengulas sinopsis film nasional dan film luar negeri sebagai panduan nonton.
Konten dari Pengguna
26 Oktober 2020 17:37 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sinopsis Film tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Film Patient Zero, Foto: Dok. IMDb
zoom-in-whitePerbesar
Film Patient Zero, Foto: Dok. IMDb
ADVERTISEMENT
Film Patient Zero adalah sebuah film hollywood bergenre horror thriller yang digarap oleh sutradara Stefan Ruzowitzky. Jika tidak ada perubahan jadwal tayang, film Patient Zero akan tayang malam ini, Senin (26/10/2020) pukul 23.30 WIB di Bioskop Trans TV.
ADVERTISEMENT
Film yang berdurasi 93 menit ini dibintangi oleh sejumlah aktor kenamaan Hollywood seperti Matt Smith, Natalie Dormer, Stanley Tucci, Agyness Deyn dan juga Clive Standen. Sebelum menontonnya mala mini, tidak ada salahnya untuk kamu membaca sinopsis film Patient Zero dibawah ini!

Sinopsis Film Patient Zero yang Tayang Malam ini di Bioskop Trans TV

Film Patient Zero, Foto: Dok. Vertical Entertainment
Alkisah, dunia sedang dilanda epidemic rabies global yang mengakibatkan hampir tujuh juta orang meninggal dunia dalam waktu yang singkat. Tidak hanya meninggal, tapi mereka yang terinfeksi akan berperilaku menyerupai zombie dan bernafsu untuk menyerang manusia. Mereka yang terinfeksi disebut dengan The Infected.
Morgan (Matt Smith) dan Janeth (Agyness Deyn) merupakan salah satu orang yang selamat dari serangan epidemic rabies tersebut. Keduanya pun berusaha mencari bantuan. Namun naas, ditengah perjalanan Morgan malah dihadang oleh The Infected yang berhasil menggigit lengannya.
ADVERTISEMENT
Anehnya, Morgan bukannya menjadi zombie tapi malah membuatnya bisa berkomunikasi dengan The Infected. Setibanya di sebuah markan militer, Morgan pun bekerja sama dengan seorang Professor untuk menemukan obat penawar untuk penyembuhan dari wabah ini. Ia pun memanfaatkan kemampuannya untuk berkomunikasi dengan The Infected.
Menurut seorang professor yang terlibat dalam misi penyelamatannya tersebut, The Infected ini memiliki kemampuan hidup lebih lama dibanding dengan para manusia. Lantas, mampukah Morgan menyelesaikan misi dan menemukan obat penawar untuk epidemic rabies tersebut? Simak kelanjutan kisahnya hanya dengan nonton Film Patient Zero di Bioskop Trans TV Malam ini ya!
(RDY)