Konten dari Pengguna

5 Adegan Pertempuran Terbaik di Film MCU, Mana Favorit Kamu?

Skyegrid Media
Gamer's Daily.
26 Februari 2019 12:31 WIB
clock
Diperbarui 21 Maret 2019 0:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Skyegrid Media tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Marvel Cinematic Universe (MCU) tampaknya kini menjadi salah satu warabala paling populer sedunia. Yap, seluruh film-filmnya selalu menarik perhatian,, bahkan untuk penontonnya yang bukan penggemar superhero sekalipun.
ADVERTISEMENT
 
Meski banyak yang terjebak dalam kisah yang rumit dan karakter yang dinamis, adegan aksi dalam deretan film ini juga sangat ditunggu-tunggu.
 
Faktanya, tanpa pertempuran besar-besaran film-film MCU hanyalah sebuah cerita biasa yang masuk dalam layar lebar. Tak ada satu pun cerita yang akan terjadi. Setiap langkah MCU memiliki momen dalam film di mana segala sesuatunya menjadi sedikit tidak pasti bagi para pahlawan kesayangan.
 
Nah, kali ini, mari kita throwback sebentar untuk melihat 5 adegan pertempuran terbaik di film MCU. Ada yang jadi favorit kamu?
 
 
1. IRON MAN 3 – HOUSE PARTY PROTOCOL
ADVERTISEMENT
 
 
Meski Iron Man 3 bukanlah salah satu film terlaris dalam daftar ini, Tony Stark memang memberikan adegan aksi termanis di dalamnya. Momen ini khususnya saat Tony dan Rhodey membuat inisiatif untuk melakukan House Party Protocol.
 
Mereka dan musuh-musuh ekstrimis disambut oleh koleksi armor milik Tony dan sekutunya serta didukung oleh Jarvis. Meski Iron Man melakukan banyak bongkar pasang sebelum melakukan protokol ini, aksi Tony perlu diacungi jempol.
 
2. THE AVENGERS – THE BATTLE OF NEW YORK
 
 
Iron Man mungkin memberikan kamu adegan aksi luar biasa yang belum pernah kamu lihat, tapi masih belum sekeren The Avengers yang melakukan pertempuran di tengah kota New York. Lima pahlawan super dan satu Argardian harus mengalahkan invasi alien yang dikenal dengan Chitauri.
ADVERTISEMENT
 
Adegan di mana Black Widow naik ke hovercraft dan menunggangi salah satu alien, bisa dibilang menjadi aksi terkeren dalam film ini. Dia kemudian menelusuri pertarungan sengit dengan Iron Man, dan bekerjasama bersama Captain Amerika untuk sebuah tempakan yang kuat.
 
Adegan ini perlu diapresiasi, selain efek CGI yang super keren film ini juga mencakup aksi yang cukup menegangkan.
 
 
3. DOCTOR STRANGE: KAECILIUS V. THE ANCIENT ONE
 
 
Pertarungan dalam film Doctor Strange bisa dibilang salah satu adegan epic yang tak tergantikan. Mengingat film ini berfokus dalam dimensi lainnya, aksi The Ancient One and Kaecilius mampu membuat para penonton terbawa dalam suasana pertarungan tersebut. Secara visual, adegan ini akan membuatmu pusing namun terkagum-kagum.
ADVERTISEMENT
 
Dengan suasana tradisional dan kuno, kamu akan dibawa ke kota Kaecilius. Adegan ini ternyata adalah salah satu aksi yang memengaruhi pertarungan dalam Avengers: Infinity War. 
 
4. THOR: RAGNAROK – HELA V. THE ASGARDIAN ARMY
 
 
Hela adalah salah satu wanita terkuat yang pernah diciptakan di MCU. Dia cerdas, ambisius, dan jenius. Segala karakter yang akan ditakuti oleh seluruh pria di dunia, bahkan Thor dan Loki. Kedua lelaki kuat dan licik ini mencoba untuk mengalahkan Hela dalam berbagai pertempuran, sayangnya hasil yang didapatkan nihil.
 
Hingga akhirnya, tentara Asgard datang untuk memberikan kekuatan untuk kedua pemimpin tersebut. Tak bisa dielakkan bahwa kekuatan Hela memang tak main-main. Ia membuat luka pada mata Thor dan membuatnya buta. Tak hanya itu, Hela juga mampu sembuh dari tusukan belati di dadanya.
ADVERTISEMENT
 
Dengan perpaduan humor dan menegangkan, sutradara Taika Waititi mampu mengemas adegan ini dengan sempurna.
 
5. AVENGERS: INFINITY WAR – THE BATTLE OF WAKANDA
 
 
Seluruh penggemar MCU pasti setuju jika adegan pertempuran di Avanger: Infinity War – The Battle of Wakanda jadi yang paling favorit diantara lainnya. Peperangan yang terjadi di Wakanda tersebut berlangsung lebih lama dari satu adegan. Adegan ini bahkan dikenal dengan ‘Pertempuran Terakhir’ untuk seluruh film superhero Marvel.
 
Cap dan Black Panther yang dengan perkasa menerjang pertempuran tersebut, sementara tim Rocket dan Bucky dengan leluconnya. Peperangan yang diselingi dengan humor ringan membuat deretan adegan ini terbungkus dengan rapi. Ditambah lagi permainan emosional di mana Vision harus meregang nyawa di depan Scarlet Witch, duh! Sungguh terbaik!
ADVERTISEMENT
 
Itulah deretan 5 adegan pertempuran terbaik di film MCU, mana adegan favorit kamu?