Konten dari Pengguna

My Hero Academia Chapter 240: Hadir Front Pembebasan Paranormal

Skyegrid Media
Gamer's Daily.
27 Agustus 2019 17:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Skyegrid Media tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

My Hero Academia Chapter 240: Hadir Front Pembebasan Paranormal

ADVERTISEMENT
Pada beberapa chapter terakhir My Hero Academia, Kohei Horikoshi tampak melenceng dari judul komiknya karena lebih berfokus pada kelompok penjahat. Ya, di My Hero Academia Chapter 240, Kohei mengubah judul cover komiknya menjadi My Villain Academia untuk memberikan atmosfir yang berbeda.
ADVERTISEMENT
 
Memang arc terakhir ini lebih berfokus pada perkembangan Liga Penjahat yang dipimpin oleh Tomura Shigaraki.
 
Di akhir arc ini semua anggota Liga Penjahat menjadi semakin kuat, Gigantomachia (mantan pengikut All For One) bergabung, dan terbentuknya aliansi dengan pasukan pembebasan milik Re-Destro yang bernama Front Pembebasan Paranormal.
 
 
 
Keberadaan aliansi tentunya akan menjadi ancaman bagi sang tokoh utama Deku bersama dengan teman-temannya. Bahkan pahlawan peringkat kedua, Hawk dapat merasakan bahwa kekuatan aliansi ini akan mengalahkan kekuatan semua pahlawan yang disatukan.
 
Kekuatan aliansi Shigaraki tidak hanya berhenti di situ karena Daruma Ujiko selaku ilmuwan yang menciptakan Nomu menjanjikan kekuatan yang lebih besar.
ADVERTISEMENT
 
 
Pada akhir My Hero Academia Chapter 240, Daruma mengatakan bahwa Shiragaki harus mengirimkan sesuatu padanya jika ingin mendapatkan kekuatan ini.
 
Jika dilihat dari situasi yang ada, tampaknya rencana Hawk sebagai agen ganda sudah ketahuan dan dia sedang diincar oleh Daruma. Jika hal ini terjadi sudah dipastikan komunitas pahlawan akan kewalahan karena selain kehilangan sumber informasi, mereka juga akan kehilangan sang pahlawan peringkat dua.
 
Jika perkembangan tokoh antagonisnya sampai sejauh ini, bagaimana nasib Deku dan teman-temannya ya? Tulis pendapat kamu di kolom komentar di bawah. Kalau mau update tentang manga, simak terus Skyegrid Media.
ADVERTISEMENT