Konten dari Pengguna

Respawn Entertainment Tidak akan Buat Apex Legends 2

Skyegrid Media
Gamer's Daily.
21 Juni 2019 11:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Skyegrid Media tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Game besutan Respawn Entertainment, Apex Legends, adalah game Battle Royale yang langsung jadi pusat perhatian gamer saat pertama kali dirilis.
ADVERTISEMENT
 
Tapi, seiring waktu game ini langsung ‘keok’ dari para pesaingnya. Penyebabnya, karena Apex Legends terlalu lambat dalam memberikan konten-konten baru.
 
Lalu, lambatnya pergerakan Apex Legends ini menandakan Respawn Entertainment tidak mempersiapkan game ini untuk jangka panjang? Atau malah akan membuat Apex Legends 2?
 
Dilansir PC Gamer, Drew McCoy, produser eksekutif Respawn Entertainment mengatakan pihaknya telah merencanakan berbagai konten di Apex Legends untuk beberapa tahun ke depan.
 
 
 
“Banyak orang yang tidak menyadari untuk membuat sesuatu dan akhirnya dirilis butuh waktu yang lama, hampir satu setengah tahun,” kata McCoy.
 
ADVERTISEMENT
“Kami telah memiliki begitu banyak hal yang pasti disukai orang-orang. Yang pasti kami telah berpikir beberapa tahun ke depan untuk Apex Legends,” lanjutnya.
 
McCoy menjelaskan Respawn Entertainment punya pendekatan tidak terburu-buru dalam merilis fitur baru. Lebih baik mengujinya secara detail dulu dari pada langsung diluncurkan.
 
 
 
“Kami sangat berkomitmen untuk game ini dan mengaturnya untuk jangka panjang. Kami tidak akan menggarap Apex Legends 2,” jelasnya.
 
Respawn Entertainment juga telah mengumumkan Apex Legends Season 2 bernama Battle Charge. Dalam update ini ada banyak yang baru, seperti empat skin legendary, perubahan meta dan crafting medali.
ADVERTISEMENT
 
Apex Legends juga memberikan battlepass untuk memberikan hadiah-hadiah yang menarik, seperti crafting untuk skin legendary.
 
Battle Charge akan resmi dirilis pada 2 Juli 2019 di platform PC, PlayStation 4 dan Xbox One.
 
Baca juga: