Konten dari Pengguna

Seru, SMP Muh 2 Gamping Ajak Siswa Membahas Kegiatan Sekolah Lewat Podcast

Muhaga Official
Official Account SMP Muhammadiyah 2 Gamping (MUHAGA) Shalih, Cerdas, Berprestasi
19 Februari 2022 7:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Muhaga Official tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Kegiatan podcast di SMP Muhammadiyah 2 Gamping dengan mengajak siswa sebagai bintang tamu dalam podcast pada hari Kamis (17/02) dipandu oleh Istiqomah (kanan) dalam acara Muhaga Podcast. Foto: Galih Rakasiwi/SMP Muhammadiyah 2 Gamping
zoom-in-whitePerbesar
Kegiatan podcast di SMP Muhammadiyah 2 Gamping dengan mengajak siswa sebagai bintang tamu dalam podcast pada hari Kamis (17/02) dipandu oleh Istiqomah (kanan) dalam acara Muhaga Podcast. Foto: Galih Rakasiwi/SMP Muhammadiyah 2 Gamping
ADVERTISEMENT
SMP Muhammadiyah 2 Gamping melakukan sesi acara podcast dengan siswa dalam acara Muhaga podcast pada hari Kamis (17/02) di studio Muhaga dalam tema podcast "Sudut Pandang Siswa dalam Belajar di SMP Muhammadiyah 2 Gamping."
ADVERTISEMENT
Dalam acara podcast tersebut, Istiqomah menyampaikan pertanyaan terkait sudut pandang siswa dalam pengalaman belajar di SMP Muhammadiyah 2 Gamping. "Kenapa kalian memilih bersekolah di SMP Muhammadiyah 2 Gamping? hal apa yang membuat kalian tertarik dalam bersekolah disini?", Tanya Istiqomah dalam podcastnya.
"Kalo aku emang pengen sekolah disini setelah aku melihat Tiktok, Instagram, Youtube, sepertinya seru disini (SMP Muhammadiyah 2 Gamping), gurunya asik waktu ngajar", Jawab Damitha Naraswa Putri yang merupakan siswi kelas 7 di SMP Muhammadiyah 2 Gamping. Adapun jawaban dari Karin saraswati yang merupakan siswi SMP Muhammadiyah 2 Gamping kelas 8, "kalo aku lebih ke ekstra yang unik dan menarik seperti jurnalistik, kalo olahraga juga ada badminton jadi ekstranya juga seru-seru," Tambah Karin Saraswati.
ADVERTISEMENT
Dalam podcast tersebut para siswa juga ditanyakan terkait dengan kegiatan pembelajaran di sekolah selama pandemi yang menggunakan metode ganjil genap. Para murid masih merasa senang meskipun dalam Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) karena metode para guru dalam mengajar menggunakan metode tersendiri yang membuat murid senang belajar dan diselingi dengan quiz guna memahami materi yang disampaikan.
Dibalik hal positif tersebut, para siswa juga menjelaskan hal-hal yang membuat mereka kesulitan seperti dari sinyal yang sulit juga suasana hati yang mudah berubah-ubah karena faktor umur. Selain membahas hal tersebut para siswa juga ditanya mengenai kegiatan di luar kelas atau ekstrakulikuler yang mana videografi sebagai bagian dari kegiatan ekstrakulikuler pilihan kedua murid tersebut.
Adapun harapan dari kedua siswa agar SMP Muhammadiyah 2 Gamping makin berkembang dan maju untuk hal yang lebih baik lagi. SMP Muhammadiyah 2 Gamping beralamat di Jl. Godean, Dusun Guyangan, Desa Nogotirto, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
ADVERTISEMENT