Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
KADIN Indonesia jalin kerja sama dengan KADIN Oman
10 Oktober 2024 7:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari KBRI MUSCAT tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Di sela-sela Trade Expo Indonesia (TEI) Ke-39 tahun 2024 pada tanggal 9 Oktober 2024 telah dilakukan penandatanganan nota kerja sama (MoU) antara KADIN Indonesia dan Oman Chamber of Commerce and Industry (OCCI). Penandatangan MoU dilakukan oleh Wakil Ketua Kedua OCCI, Eng Hamoud Salim Al Saadi, dengan Wakil Ketua Umum KADIN Indonesia Bidang Perdagangan Internasional, Bernadio M. Vega, yang diwakili oleh Wakil Ketua Komite Tetap KADIN Bidang Timur Tengah dan OKI, Rudy Rajab.
ADVERTISEMENT
Sebelum penandatangan MoU dilakukan pertemuan pertama KADIN Indonesia dengan OCCI yang diisi dengan pembahasan upaya-upaya peningkatan kerja sama serta tukar informasi peluang perdagangan dan investasi kedua negara. Pertemuan menyoroti beberapa sektor termasuk produk manufaktur, keamanan pangan, konstruksi, dan energi terbarukan.
Penandatangan MoU KADIN Indonesia dan OCCI juga disaksikan oleh Duta Besar Republik Indonesia untuk Kesultanan Oman, Mohamad Irzan Djohan, dan Duta Besar Kesultanan Oman untuk Indonesia, Mohamad Ahmed Salim Al-Shanfari. Dalam sambutanya kedua Duta Besar menekankan peran penting pengusaha dalam kerja sama ekonomi kedua negara baik perdagangan maupun investasi.
Bagi Indonesia kerja sama ini penting sebagai salah satu upaya peningkatan ekspor ke Oman guna mencapai perdagangan bilateral yang lebih seimbang. Nilai total perdagangan Indonesia dan Oman tahun 2023 mencapai USD2,18 milyar, meningkat 22% dari tahun sebelumnya sebesar USD1,78 milyar.
ADVERTISEMENT
Potensi perdagangan serta investasi antara Indonesia dan Oman dipandang belum dioptimalkan dengan baik sehingga perlu didorong lebih banyak produk Indonesia hadir di Oman.
Penandatangan MoU ini menandai capaian pertama KADIN Komite Oman yang baru dibentuk pada 5 Juli 2024. Sebelumnya dalam kepengurusan KADIN, negara Oman ditangani oleh Komite Arab Saudi dan GCC.