Konten dari Pengguna

Mahasiswa: 3 dari 10 Kegiatan yang Wajib Direalisasikan

Bahtera Muhammad Persada
Mahasiswa Fakultas Syariah dan Hukum UI Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta Tahun 2022
16 Februari 2024 13:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Bahtera Muhammad Persada tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perfotoan mahasiswa dengan dosen pasca pertemuan kelas terakhir di Universitas Islam Negeri Jakarta. (Sumber: Penulis/Bahtera Muhammad Persada)
zoom-in-whitePerbesar
Perfotoan mahasiswa dengan dosen pasca pertemuan kelas terakhir di Universitas Islam Negeri Jakarta. (Sumber: Penulis/Bahtera Muhammad Persada)
ADVERTISEMENT
Mengingat sebagaimana data yang dilansir dari databooks. Penduduk lulusan universitas tercatat berjumlah 14,44 juta orang, atau 10,32% dari total penduduk bekerja secara nasional. Dan pekerja lulusan Diploma I/II/III jumlahnya paling rendah, yaitu hanya 3,41 juta orang atau 2,44. Artinya kurang lebih hanya 11/100 dari jumlah penduduk Indonesia yang mendapat kesempatan untuk bisa duduk di bangku perkuliahan.
Dari data tersebut menjelaskan kepada kita bahwa kuliah adalah kesempatan yang berarti, khususnya mahasiswa agar bisa membangun kompetensi diri guna menunjang masa depan yang cemerlang. Sangat disayangkan jikalau kesempatan tersebut hanya digunakan untuk mendapatkan gelar saja, duduk manis tanpa memikirkan bagaimana kualitas diri untuk bersaing di masa depan. Karena sejatinya ijazah hanya tanda seseorang pernah bersekolah tapi bukan tanda dia pernah berfikir.
ADVERTISEMENT
Pada hakikatnya, masa muda adalah masa dimana semua hal bersifat produktif. Masa yang sangat relevan untuk menggali pengalaman yang bernilai, masa yang sangat rentan untuk membentuk karakter diri menjadi lebih baik, siap dan matang baik secara pola pikir maupun mental. Maka dari itu ada 10 jenis kegiatan yang wajib dilakukan oleh mahasiswa, setidaknya 3 di antaranya mahasiswa mampu untuk merealisasikannya. Kegiatan yang dimaksud adalah sebagai berikut:
Internship
Internship/Magang tidak hanya memberikan pengalaman kerja praktis, tetapi juga membantu mahasiswa mengembangkan berbagai keterampilan dan wawasan yang diperlukan untuk sukses dalam dunia kerja. Baik dari pengalaman kerja, pembelajaran praktis, membangun Relasi, menemukan minat karier, pengembangan keterampilan Soft Skill/Hard Skill, dan lain sebagainya. Maka dari itu Magang atau internship merupakan pengalaman yang penting bagi mahasiswa karena memberikan sejumlah manfaat yang berharga.
ADVERTISEMENT
Beasiswa
Beasiswa artinya pemberian berupa bantuan keuangan yang diberikan kepada perorangan dengan tujuan untuk digunakan demi keberlangsungan pendidikan yang ditempuh. Selain mendapatkan fee/benefit, beasiswa juga menuntut kepada penerima untuk memenuhi syarat yang berlaku, baik akademik maupun non akademik, secara prosedural dan bersifat administratif. Maka dari itu beasiswa bisa menjadi salah satu wadah guna menunjang kualitas dan pengembangan diri.
Bahasa Asing
Bahkan Bahasa Asing dibutuhkan di beberapa dunia pekerjaan. Tidak lepas dari dahaga akan pengembangan diri terkait kecerdasan linguistik, maka bahasa asing bisa menjadi salah satu sumber rujukan. Hemat penulis, tidak mampu pun sebenarnya tidak menjadi tumpu akan kesuksesan, setidaknya dapat berbahasa indonesia dengan baik dan benar sudah sangat cukup.
Organisasi
ADVERTISEMENT
Dewasa ini bangku perkuliahan tidak lepas dari yang namanya organisasi, baik organisasi internal maupun eksternal. Penulis ingin mempernyatakan bahwa organisasi bergantung kepada apa yang diminatkan, apa yang dicari, apa yang ia butuhkan, yang jelas apa yang ia dapatkan ketika aktif di organisasi. Tidak sedikit yang mengatakan bahwa organisasi sangat relevan untuk menunjang kualitas mahasiswa, baik itu memperluas relasi, kemampuan berkomunikasi yang baik dan benar, management personalia, dan lain sebagainya. Sangat disayangkan jika mahasiswa tidak pernah ikut serta dalam sebuah keaktifan organisasi. Namun yang harus dicatat adalah semua bergantung kepada seberapa prioritas diri masing masing terhadap apa yang ia butuhkan. Jangan sampai ada asumsi mahasiswa yang berkuliah saja tetapi tidak aktif dalam organisasi adalah termasuk orang yang merugi, jelas jika semua tergantung pada prioritas masing masing.
ADVERTISEMENT
Lomba
Mengikuti perlombaan dapat memberikan banyak manfaat bagi mahasiswa, baik dalam hal pengembangan diri, pengalaman, peluang, maupun pengembangan karakter. Perlombaan bukan hanya sekedar tentang menang dan kalah, tapi bagi siapa yang mau menerima tantangan untuk perjuangan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan dalam berkontestan.
Volunteer
Menjadi Volunteer/Relawan bukan hanya tentang membantu orang lain, tetapi juga tentang mengembangkan diri dan mendapatkan berbagai manfaat yang positif bagi masa depan. Bagi mahasiswa, volunteer merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat untuk meningkatkan keterampilan, pengetahuan, dan pengalaman, serta membangun jaringan dan relasi yang dapat membantu dalam karir di masa depan.
Asisten Dosen
Menjadi asisten dosen menawarkan banyak manfaat bagi mahasiswa, baik dalam hal pengembangan akademis maupun non-akademis. Selain itu, berperan sebagai asisten dosen juga membantu mahasiswa mengembangkan keterampilan kepemimpinan, komunikasi, dan manajemen waktu yang krusial dalam dunia profesional. Interaksi langsung dengan dosen memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk memperluas jaringan profesional mereka, mendapatkan bimbingan pribadi, dan mungkin juga memperoleh kesempatan untuk terlibat dalam penelitian atau proyek-proyek akademis yang lebih mendalam. Dengan demikian, menjadi asisten dosen tidak hanya memberikan kontribusi positif bagi perkembangan akademis, tetapi juga membantu dalam persiapan karir dan pengembangan pribadi mahasiswa
ADVERTISEMENT
Project
Membuat project merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat bagi mahasiswa dalam mengembangkan berbagai keterampilan, pengetahuan, dan pengalaman yang penting untuk masa depan. Selain itu, project juga dapat membantu mahasiswa untuk mempersiapkan diri untuk dunia kerja dan meningkatkan kepuasan diri serta motivasi. Baik itu konten creator, menulis konten, atau education lainnya yang dapat berguna bagi banyak orang. Karena sejatinya sebaik baik manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain.
Freelance
Menjadi freelancer menawarkan banyak manfaat bagi mahasiswa, baik dalam hal finansial, pengembangan diri, maupun karir. Bagi mahasiswa yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan, mengembangkan keterampilan, dan memperluas jaringan, freelance bisa menjadi pilihan yang sangat tepat.
Konferensi
Konferensi merupakan sebuah acara yang mempertemukan para akademisi, profesional, dan praktisi dari berbagai bidang untuk saling bertukar informasi, ide, dan penelitian. Mengikuti konferensi dapat memberikan banyak manfaat bagi mahasiswa dalam hal pengembangan pengetahuan, wawasan, dan keterampilan, serta peluang karir dan pengalaman baru. Bagi mahasiswa yang ingin mengembangkan diri dan meningkatkan peluang mereka di masa depan, konferensi bisa menjadi pilihan yang tepat.
ADVERTISEMENT
Inilah beberapa kegiatan yang bisa menjadi sumber rujukan terkait kegiatan apa yang cocok untuk mahasiswa selain belajar. Karena sejatinya ilmu tidak selalu berada di bangku perkuliahan saja, tetapi banyak sekali tempat untuk kita bisa belajar betapa luasnya sebuah ilmu pengetahuan. Sadar jika diri masih muda sangat disayangkan jika waktu tidak digunakan untuk hal yang bermanfaat. Karena sebaik baiknya guru adalah sebuah pengalaman. Orang yang merasakan, menjalankan, dan berfikir apa yang dia lakukan adalah sebuah bentuk dari pengalaman. Experince is the best teacher.