Sering Dikira Mahasiswi, Bisa Tebak Berapa Usia Asli Wanita Ini?

3 Juli 2017 11:12 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Coba perhatikan baik-baik penampilan perempuan yang satu ini.
Cantik dan awet mudanya @lurehsu (Foto: Instagram/@lurehsu)
Jika diminta untuk menebak berapa usianya, kamu semua pasti akan menyebutkan angka yang tak jauh-jauh dari 21 hingga 27 tahun.
Cantiknya penampilan @lurehsu (Foto: Instagram/@lurehsu)
Namun tahukah kamu, bahwa pemilik akun Instagram @lurehsu ini sesungguhnya telah berusia 41 tahun?
ADVERTISEMENT
Ya, banyak orang terkaget-kaget ketika mendengar berapa usia asli yang dimiliki oleh perempuan asal Taiwan ini. Lure Hsu memang memiliki penampilan yang sangat awet muda.
Kulit wajahnya minim kerutan, mulus layaknya remaja berusia belasan tahun. Tubuhnya juga tampak langsing dan sangat fit.
Dan yang semakin menonjolkan penampilan belianya adalah gaya busana yang sangat trendi dan stylish. Tak kalah dari remaja berusia belasan tahun pada umumnya!
Banyak orang mengernyit heran sekaliggus takjub saat meneliti penampilan Hsu. Bagaimana bisa desainer interior ini tampak begitu awet muda pada usianya yang sudah menginjak kepala empat tersebut?
Kepada Friday Magazine, Hsu akhirnya mau bagi-bagi sedikit rahasianya dalam menjaga penampilan. Di balik kesuksesan Hsu untuk membuat kulitnya tetap kencang dan awet muda, sunscreen jadi senjata utamanya dalam melawan penuaan dini.
ADVERTISEMENT
Ya, Hsu mengaku tak pernah lupa untuk selalu mengenakan sunscreen untuk melindungi kulitnya. Ia juga mengaku sangat menghindari paparan sinar matahari secara langsung.
Hal ini guna menghindari munculnya garis halus serta flek hitam pada kulit. Bisa lihat sendiri betapa suksesnya Hsu, bukan?
"Semuanya (kulit) hanya perlu terhidrasi dengan sangat baik dan jangan membiarkan diri kamu terpapar sinar matahari," tutur Hsu seperti dilansir Harpers Bazaar. "Kulit yang terpapar sinar matahari cenderung kering dan mempermudah munculnya bintik hitam dan garis halus," sambungnya lagi.
Hsu mengaku bahwa pola makan yang sehat juga memegang pengaruh besar dalam menjaga kondisi wajahnya tetap segar. Perempuan berambut panjang ini mengaku sangat menghindari minuman dengan kadar gula yang tinggi dan makanan berminyak.
ADVERTISEMENT
Sebagai gantinya, Hsu hanya minum kopi hitam, air putih, serta jus sayuran dan buah. Selain itu, ia juga mengonsumsi makanan tinggi serat, protein, dan rutin berolahraga untuk menjaga kebugaran.
Pelajaran yang bisa dipetik dari 'kesempurnaan' penampilan yang dimiliki Hsu: selalu terapkan pola hidup sehat.
Sehat di dalam, cantik di luar. Tak akan ada ruginya!