Cek Kebutuhan Pokok Jelang Idul Adha 1441 H di 8 Pasar Kab.Sukabumi

Konten Media Partner
23 Juli 2020 13:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kondisi di Pasar Semi Modern Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi | Sumber Foto:NANDI
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi di Pasar Semi Modern Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi | Sumber Foto:NANDI
ADVERTISEMENT
SUKABUMIUPDATE.com - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah jatuh pada Jumat, 31 Juli 2020, Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DPKUKM) Kabupaten Sukabumi, merilis harga kebutuhan pokok masyarakat di delapan pasar. Cabai merah besar, cabai rawit merah, minyak goreng curah, dan kentang naik tipis.
ADVERTISEMENT
Kepala Bidang Perdagangan dan Tertib Niaga DPKUKM Kabupaten Sukabumi, Ela Nurlaela, menuturkan secara umum harga kebutuhan pokok di delapan pasar menjelang Idul Adha ini tidak ada yang mengalami kenaikan yang signifikan. Bahkan sebagian bahan pokok mengalami penurunan harga.
"Di Minggu ke IV bulan Juli 2020 ini yang mengalami kenaikan harga antara lain, minyak goreng curah naik 2,54 persen, sebelumnya atau di Minggu ke III harganya Rp 11.338 sekarang Rp 11.625. Sedangkan harga minyak goreng kemasan masih tetap diangka Rp 12.625," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Rabu (23/7/2020).
Kemudian cabai merah besar dan cabai rawit merah juga mengalami kenaikan harga sebesar Rp 750 rupiah per kilogram. Cabai merah besar minggu sebelumnya Rp 27.438 per kilogramnya (Kg), minggu ke IV ini Rp 28.188 (Kg), sedangkan cabai rawit merah dari Rp 26.688 (Kg) menjadi Rp 27.813 (Kg).
ADVERTISEMENT
"Cabai merah keriting masih tetap Rp 20.125 per kilogramnya. Cabai rawit merah malah ada penurunan harga dari Rp 20 ribu per kilogram menjadi Rp 18.375 per kilogramnya. Harga kentang pun mengalami kenaikan sekitar 0,85 persen atau Rp 125 rupiah dari harga Rp 14.625 per kilogram menjadi Rp 14.750 per kilogram," jelasnya.
Kebutuhan pokok masyarakat lainnya, sambung Ela, masih tetap sama dengan harga minggu ke III. Bahkan cenderung mengalami penurunan harga. Antara lain, harga daging sapi dari Rp 114.375 (Kg) menjadi Rp 113.125 (Kg), daging ayam dari Rp 36.375 (Kg) menjadi Rp 35.250 (Kg), daging kerbau dari Rp 111.000 menjadi Rp 109.000.
Selain itu, harga telur ayam ras dari Rp 26.438 (Kg) turun menjadi Rp 26.250 (Kg), bawang merah dari Rp 34.750 (Kg) menjadi Rp 32.625 (Kg), bawang putih dari Rp 20.875 menjadi Rp 20.250 (Kg). Gas LPG 3 Kilogram pun mengalami penurunan harga dari Rp 22.000 menjadi Rp 21.714.
ADVERTISEMENT
Sedangkan harga kebutuhan lainnya yang tidak mengalami kenaikan dan penurunan harga menjelang Idul Adha ini antara lain, beras premium Rp 11.013, gula pasir Rp 14.688, gula merah Rp 15.750. Lalu garam bata Rp 7.313, garam halus Rp 2000, ikan kembung Rp 41.857, ikan asin teri nomor dua Rp 53.875.
"Kami akan terus memantau perkembangan harga menjelang Idul Adha ini di sejumlah pasar di Kabupaten Sukabumi. Kami juga berpesan bagi pedagang maupun pembeli agar menjalankan protokol kesehatan. Hal ini agar terhindar dari penyebaran virus corona," tandasnya.
Reporter: NANDI
Redaktur: GARIS NURBOGARULLAH