Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten Media Partner
Salah Cantumkan Nama Pencipta, Video Via Vallen di YouTube Diprotes
19 Januari 2019 18:42 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:49 WIB
ADVERTISEMENT
SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah video di YouTube yang menampilkan aksi pedangdut kondang Via Vallen membawakan lagu berjudul 'Tanpamu Ku Tak Bisa' menghebohkan jagad maya. Pasalnya, dalam video tersebut tercantum nama pencipta lagu yang tidak sesuai.
ADVERTISEMENT
Belakangan diketahui, lagu tersebut diciptakan oleh Aray, personel grup band Constantine, sebuah grup musik asal Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. Permasalahannya, nama pencipta lagu yang tercantum dalam video itu adalah Adit Losta, bukan Aray.
Sontak, hal tersebut menuai reaksi dari pihak grup band Constantine. Sang vokalis, Sherly Aldilla, mengaku kecewa lantaran sang pembuat video maupun pengunggah video tak mencantumkan nama pencipta lagu yang semestinya.
"Ya kalau saya pribadi bersama kakak saya, Aray, sebagai pencipta lagu hanya ingin meluruskan hak cipta. Karena itu karya kami," ujar Sherly kepada sukabumiupdate.com melalui sambungan telepon selulernya, Sabtu (19/1).
Kendati demikian, Sherly enggan menyalahkan Via Vallen. Menurutnya, Via hanya menyanyikan lagu tersebut. Ia lebih mempermasalahkan si pembuat dan pengunggah video itu yang mencantumkan nama orang lain sebagai pencipta lagu, bukan nama Constantine atau kakaknya yang telah menciptakan lagu tersebut.
ADVERTISEMENT
"Kami belum bisa menyalahkan siapapun, termasuk Via Vallen, karena dia hanya membawakan lagu kami. Kami memprotes lebih kepada pengunggah dan pembuat video, serta pihak Milady Record yang tercantum di videonya," pungkasnya.