Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Masjid Nurul Taufiq, Masjid yang Diinisiasi tvOne untuk Penyintas Gempa Majene
24 Juni 2022 20:36 WIB
·
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Masjid Nurul Taufiq yang berada di Desa Lombong, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat, diresmikan pada Kamis (23/6/2022). Masjid ini sebelumnya rusak imbas gempa 6,2 magnitudo pada 15 Januari 2021 lalu.
ADVERTISEMENT
Pembangunan masjid ini dianggarkan dari sumbangan pemirsa tvOne melalui Yayasan Satu Untuk Negeri dan mulai dibangun pada 30 Juni 2021 dengan luas bangunan 224 meter persegi.
"Banyak warga yang sedang dalam perjalanan jauh singgah beristirahat dan berswafoto di tempat ini, karena bangunan mesjid ini lain dari pada yang lain," kata Ketua Dewan Kesejahteraan Masjid, Basaruddin.
Bupati Majene, Achmad Syukri Tammalele, mengatakan Masjid Nurul Taufiq tersebut menjadi ikon baru dan kebanggaan warga Kabupaten Majene.
"Tidak ada bangunan di Majene yang modelnya seperti ini. Sekarang tugas kita semua seluruh warga untuk memakmurkan masjid, menyejahterakan masjid yang dibangun atas sumbangan pemirsa tvOne di seluruh Indonesia," ujar Syukri.