Kenapa Gue Tidak Bosan Datang ke Gala Premiere Film?

Sulung Landung
Delapan belas tahun berkarier di industri hiburan dan sekarang memiliki manajemen artis bernama Avatara88.
Konten dari Pengguna
23 Januari 2019 0:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sulung Landung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Sulung Landung di Gala Premiere (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Sulung Landung di Gala Premiere (Foto: Dok. Istimewa)
ADVERTISEMENT
Sering kali gue ditanya, "Lung lo gak bosan ya datang ke gala premiere film hampir setiap bulan selama bertahun tahun, di tempat yang sama, crowd yang sama."
ADVERTISEMENT
Kata kata tersebut sangat sering gue dengar, memang dalam sebulan gue bisa dua sampai empat kali datang ke gala premiere film, bukan hanya gala premiere para talents @avatara88 saja gue datang, gue juga hadir di premiere film yang lain yang tidak dibintangi oleh talents Avatara88. Ini adalah bagian dari gue tetap menjaga hubungan baik dengan sutradara, produser, pemain, dan insan di perfilman.
Apakah gue tidak merasa bosan dan jenuh menghadiri premiere selama bertahun-tahun di tempat yang nyaris sama, crowd yang sama, suasana yang tidak jauh beda? Perasaan bosan dan jenuh pastinya ada.
Sulung Landung di Gala Premiere (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Sulung Landung di Gala Premiere (Foto: Dok. Istimewa)
Di luar itu semua yang membuat gue tetap memiliki energi dan keinginan besar untuk tetap hadir, karena gala premiere itu adalah sebuah “perayaan”. Perayaan atas kerja keras dan totalitas dari rumah produksi, sutradara, pemain, dan segenap kru.
ADVERTISEMENT
Bayangkan betapa bangga dan bahagianya mereka melihat karyanya di layar perak dinikmati, diapresiasi oleh para undangan yang datang. Menikmati tepuk tangan riuh seusai pemutaran Film
Spirit inilah yang selalu gue ingat, dan menjadi mood booster gue. Datang ke gala premiere adalah merayakan perayaan dengan para pihak yang terlibat di produksi film tersebut dengan suka cita, menggenggam erat tangan mereka, merasakan energi suka cita dari mereka. Inilah yang membuat gue sampai sekarang tetap dengan hati senang dan riang melangkahkan kaki ke gala premiere film.
Sulung Landung di Gala Premiere (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Sulung Landung di Gala Premiere (Foto: Dok. Istimewa)