
Perkara Apa yang Bikin Virgil van Dijk Sangat Kesal pada Ayahnya?
8 Juli 2020 17:35 WIB

ADVERTISEMENT
Virgil van Dijk ogah mencantumkan nama belakangnya pada jersi yang ia kenakan. Kalau kalian perhatikan, alih-alih "Van Dijk", nama "Virgil"-lah yang tertera di bagian punggung jersinya.
ADVERTISEMENT
Kenapa begitu? Alasannya satu: Dia sangat kesal pada sang ayah.
Ya, bek asal Belanda itu tampaknya benar-benar belum bisa memaafkan dosa ayahnya di masa silam. Sebenarnya, apa, sih, pangkal masalah perseteruan di antara mereka?
Steven Fo Sieeuw, paman Van Dijk, pernah bercerita soal itu. Intinya, sih, bek andalan Liverpool itu merasa ayahnya telah menelantarkannya, ibunya, dan juga saudara-saudaranya.
"Virgil telah bermain sangat baik hingga menjadi sukses seperti saat ini, mengingat dulu keluarganya berkonflik. Ayahnya berpisah dengan istri dan ketiga anaknya, termasuk Virgil, sehingga dia sulit memaafkannya," katanya, dilansir Footy Headlines.
"Ayahnya tak berada di sisinya selama tahun-tahun penting [kariernya], ibunyalah yang merupakan pahlawan nyata dari cerita ini. Anda tak memakai nama ayah Anda di jersi tanpa alasan dan Virgil telah dengan sangat jelas mengutarakan perasaannya," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Oke, jadi ada faktor perkara rumah tangga dalam masalah ini. Namun, Virgil van Dijk kini telah menjelma sebagai pesepak bola sukses. Per 8 Juli 2020, dia genap berusia 29 tahun.
Sejauh ini, dia telah mengoleksi gelar juara Scottish Premiership (dua kali) dan Piala Liga Skotlandia. Itu bersama Celtic FC, lalu dia merengkuh gelar juara Liga Champions, Piala Super UEFA, Piala Dunia Antarklub hingga Premier League bersama The Reds.
---