Everton Soares, pemain timnas Brasil

Rumor Transfer: Everton Incar Everton Soares

Supersoccer
Situs web sepak bola terlengkap menampilkan berita sepak bola internasional, preview highlights pertandingan ligaEropa, klub dan pemain, statistik pertandingan.
16 Januari 2020 12:14 WIB
comment
94
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Everton Soares, pemain Timnas Brasil Foto: AFP
zoom-in-whitePerbesar
Everton Soares, pemain Timnas Brasil Foto: AFP
ADVERTISEMENT
Salah satu rumor transfer yang bakal menarik jika betulan terealisasi adalah transfer Everton Soares ke Everton. Kenapa?
ADVERTISEMENT
Ya, bayangkan saja betapa menariknya jika winger Gremio itu merapat ke Goodison Park. Kubu 'Merseyside Biru' jadi punya pemain yang namanya sama dengan nama klub.
Di kemudian hari, media mungkin bisa membuat judul berita 'Resmi: Everton Daratkan Everton di Goodison Park' atau 'Everton Cetak Gol Tunggal Kemenangan Everton di Premier League' atau "Hattrick Everton Bawa Everton Kandaskan Liverpool".
Bakal lebih menarik lagi jika Everton mampu menjadi legenda The Tofffees. Kapan lagi sebuah klub memiliki pemain legenda yang sama dengan nama klub itu sendiri.
Namun, kita sudahi dulu pengandaian itu. Pertanyaannya, dari mana rumor ini berasal?
Direktur Eksekutif Gremio, Klauss Camara, adalah sosok yang mengindikasikan hal tersebut. Meski begitu, Camara mengaku hingga saat ini belum ada penawaran resmi dari Everton untuk Everton Soares.
ADVERTISEMENT
"Everton ke Everton adalah situasi yang semakin intens. Namun, belum ada proposal yang diajukan," ujar Camara, dilansir Sky Sports sebagaimana dikutip dari media Brasil.
Jika Everton Soares jadi merapat Everton, maka dia bisa jadi tandem bagi kompatriotnya, Richarlison. Foto: REUTERS/Peter Powell
Everton Soares mulai menarik perhatian sejumlah klub Eropa usai tampil apik bersama Timnas Brasil di Copa America 2019. Di ajang tersebut, winger kelahiran 22 Maret 1996 itu mencetak tiga gol, salah satunya di partai final kala 'Tim Samba' mengandaskan Peru 3-1.
Selain itu, kalau di level klub, Everton Soares telah berkontribusi memberikan tiga gelar untuk Gremio: Copa do Brasil 2016, Copa Libertadores 2017, dan Recopa Sudamericana 2018.
Selebrasi Everton setelah mencetak gol untuk Brasil di laga Copa America 2019 melawan Peru. Foto: REUTERS/Ueslei Marcelino
Direktur Sepak Bola Everton, Marcel Brands, mengakui bahwa klub mereka sedang mencari winger kanan baru. Nah, Everton Soares bisa bermain sebagai winger kiri maupun kanan, meski lebih sering diplot sebagai winger kiri oleh Gremio.
ADVERTISEMENT
"Karena manajer baru datang, Carlo (Ancelotti) telah mengubah sistem sedikit lebih ke 4-4-2," katanya dalam rapat umum tahunan klub, Selasa malam (14/1/2020) waktu setempat.
"Jadi itu berarti kami sekarang memiliki cukup banyak opsi di lini tengah dan kurang opsi di sisi kanan dalam sistem baru ini," lanjutnya.
Marcel Brands selaku Direktur Sepak Bola Everton (kiri). Foto: REUTERS/Scott Heppell
Meski begitu, masalah cuan dapat menjadi penghalang bagi Everton mendaratkan Everton Soares. Sebab, Everton mengumumkan bahwa mereka menderita kerugian sebesar 111,8 juta poundsterling untuk tahun fiskal yang berakhir Juni 2019.
Kerugian itu membuat manajemen harus mencari siasat memangkas upah dan sulit juga mengucurkan dana untuk transfer besar.
"Kami selalu mencari pemain baru. Namun, kami juga harus melihat angka-angka dan berhati-hati dengan itu," ujar Brands.
ADVERTISEMENT
"Jika Anda melihat angka kami. maka tidak realistis bagi Everton untuk membeli pemain seharga 60 juta, 70 juta, 80 juta poundsterling," lanjutnya.
Lantas, berapa uang yang mesti dikeluarkan untuk memboyong Everton Soares? Per Transfermarkt, winger kelahiran Maracanau tersebut punya kisaran harga 35 juta euro (sekitar 29,9 juta poundsterling).
Kayaknya, sih, jika manajemen bergerak cepat di bursa transfer musim dingin ini, Everton bisa saja menggaet Everton Soares dengan harga segitu. Sebab, kalau menunggu hingga bursa transfer musim panas 2020, bukan tak mungkin harganya bakal naik. Kudu gercep!
---
Mau nonton bola langsung di Inggris? Ayo, ikutan Home of Premier League. Semua biaya ditanggung kumparan dan Supersoccer, gratis! Ayo buruan daftar di sini. Tersedia juga hadiah bulanan berupa Polytron Smart TV, langganan Mola TV, dan jersey original.
ADVERTISEMENT
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten