Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Ingin tingkatkan wisatawan di Bintan, Ansar Ahmad bangun sirkuit F1
5 Juni 2022 7:59 WIB
Tulisan dari Suryadi Kangboi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebagaimana yang disampaikan oleh Gubernur kepulauan riau, Ansar Ahmad, bahwa keberhasilan Presiden telah mengilhami dirinya untuk membangun, terutama pembangunan Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika di Lombok yang telah sukses menyelenggarakan pergelaran wisata olahraga bulan maret yang lalu.
ADVERTISEMENT
Berkaca dari penyelenggaraan olahraga wisata mandalika
Penyelenggaraan olahraga wisata telah membawa harum nama bangsa indonesia di dunia internasional. Bagi daerah yang mampu membangun pusat wisata dan olahraga, selain membanggakan juga menambah devisa. Kota tersebut akan muncul sebagai kota tujuan wisata.
Dampak apa saja yang timbul dari terselenggaranya wisata olahraga:
Pertama, pendapatan asli daerah akan meningkat. Baik itu retribusi maupun pajak selama perlombaan diadakan.
Kedua, tingkat hunian hotel meningkat. Dari sisi jumlah pengunjung, dari lama kunjungan maupun tujuan lain, rekreasi atau agenda pertemuan yang sejalan.
Di peroleh data selama pergelaran Mandalika 2022, peningkatan kunjungan wisatawan 15 persen menjadi 95 persen dan omzet bisnis hotel meningkat dari 15 persen menjadi 85 persen. (Info Singkat, Pusat Penelitian Badan Keahlian DPR RI, No. 6/Maret/2022).
ADVERTISEMENT
Ketiga, peningkatan omzet bisnis persewaan kendaraan. Transportasi selama kegiatan maupun luar agenda kegiatan, sangat dibutuhkan oleh pengunjung. Pergelaran Mandalika 2022 omzet bisnis persewaan kendaraan meningkat 10 juta - 15 juta per bulan, nilainya hampir Rp 70 juta (Info Singkat, Pusat Penelitian Badan Keahlian DPR RI,No. 6/II/Maret/2022).
Keempat, peluang mengenalkan produk - produk usaha mikro, kecil, dan menengah daerah wisata ke dunia internasional.
Kelima, menciptakan lapangan kerja baru di sektor pendukung pagelaran khususnya tenaga kerja lokal. Pergelaran Mandalika 2022 yang lalu telah menyerap sekitar 1475 tenaga kerja lokal (Info Singkat, Pusat Penelitian Badan Keahlian DPR RI, No. 6/II/Maret/2022).
Keenam, meningkatkan jumlah penumpang / wisatawan melalui transportasi udara yang tiba di Bandara. Pergelaran Mandalika 2022 meningkatkan sekitar 5 persen jumlah penumpang pesawat ( sumber berita seputar indonesia 29 November 2021).
ADVERTISEMENT
Berkaca dari penyelenggaraan olahraga Formula E
Setelah disuguhkan Pergelaran Mandalika 2022, kali ini kita bergeser ke pergelaran olahraga wisata balapan Formula E di Sirkuit Internasional Jakarta Ancol.
Fakta menariknya, walaupun harga tiketnya berkisar 200 ribuan. Antusias masyarakat terlihat dari data penjualan yang sudah mencapai 80 persen.
Kita berharap pagelaran berjalan lancar, pemicu berkembangnya bisnis otomotif mobil listrik di Indonesia.
Sirkuit F1 akan dibangun di Bintan, Kepulauan Riau
Setelah Sirkuit Mandalika, Sirkuit Formula E Jakarta, kita beralih ke pembangunan sirkuit F1 di Bintan, Kepulauan Riau
Kesamaan dari sirkuit baru ini adalah pemandangannya yang berbatasan langsung dengan pesisir pantai pasir panjang dengan panorama pemandangan laut.
Sirkuit F1 akan dibangun di Kawasan wisata Kepulauan Riau. Keindahannya tak perlu diragukan lagi, hampir setiap hari dikunjungi oleh wisatawan domestik maupun mancanegara.
Keuntungan dari pembangunan sirkuit formula 1 ini adalah untuk menjadikan industri pariwisata di Bintan makin terkenal, ditambah Lokasinya yang berdekatan dengan Singapura dan Malaysia, terdapat pula penyeberangan langsung ke Bintan Singapura.
ADVERTISEMENT
Wisatawan dari malaysia dan singapura akan mendapat keuntungan lebih saat mengunjungi pulau wisata Bintan. Sirkuit F1 di Sepang Malaysia pun saat ini tidak lagi menyelenggarakan Formula 1 sejak tahun 2018 yang lalu.
Sirkuit F1 dibangun berskala Sirkuit Internasional , bukan untuk menyaingi pemerintah Singapura yang rutin menyelenggarakan Formula 1. Namun akan dibicarakan dengan Singapura supaya penyelenggaraan Formula 1 cukup di Bintan saja, dengan dukungan dari Singapura.
Keuntungan bagi Singapura, tidak perlu lagi menutup jalan raya dan menutup pusat perbelanjaan dan toko-toko, biaya kompensasi saat menyelenggarakan Formula 1 bisa diperkecil.
Semoga 6 manfaat yang dirasakan dari pergelaran wisata mandalika juga akan didapatkan juga oleh masyarakat Kepulauan Riau. Mudah - mudahan.
ADVERTISEMENT
Selain pembangunannya yang tidak menggunakan Anggaran Belanja Daerah maupun Pusat, sirkuit ini membanggakan masyarakat kepulauan riau dan indonesia. Amin.
Live Update