Konten dari Pengguna

Gelar SHCC Batch ke-2, FKUI Komit Tingkatkan Kesehatan Lansia

Syarif Yunus
Dosen Unindra - Edukator Dana Pensiun - LSP Dana Pensiun - Konsultan - Dr. Manajemen Pendidikan - Pendiri TBM Lentera Pustaka - Penulis 54 buku
16 Maret 2025 10:48 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Syarif Yunus tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) kembali mencetak sejarah dengan sukses menyelesaikan Senior’s Health Care Course (SHCC) Batch ke-2, sebuah program pelatihan kesehatan lansia yang inovatif dan berkelanjutan. Program yang diinisiasi para alumni FKUI ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat lanjut usia di Indonesia melalui pendekatan ilmiah dan berbasis bukti yang diselenggarakan oleh ILUNI-FKUI (13/3/2025).
ADVERTISEMENT
Dekan FKUI, Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SpPD-KGEH, MMB, dalam sambutannya menyampaikan apresiasinya atas keberlanjutan program ini dari ILUNI FKUI. “SHCC adalah wujud nyata kontribusi FKUI dalam menghadapi tantangan kesehatan lansia di Indonesia. Dengan meningkatnya harapan hidup, kita perlu memastikan bahwa kualitas hidup para lansia tetap optimal, mandiri, dan sehat. SHCC Batch 2 semakin memperkuat komitmen FKUI dalam mempersiapkan masyarakat awam dalam menghadapi usia lansia,” ujarnya.
SHCC merupakan program yang dirancang untuk memberikan pemahaman komprehensif mengenai aspek kesehatan lansia, baik dari sisi medis, psikososial, hingga strategi pencegahan dan penanganan penyakit degeneratif. SHCC Batch ke-2 ILUNI FKUI diikuti oleh orang awam yang ingin memperdalam pemahaman dalam mempersiapkan diri menjelang lansia. Para peserta mendapatkan pelatihan langsung dari para pakar di bidang geriatri, psikiatri, jantung, dan emergency medicine. Materi yang diajarkan mencakup pendekatan multidisiplin dalam meningkatkan kualitas kesehatan lansia.
ADVERTISEMENT
“Iluni FKUI akan terus berkomitmen utk menyelenggarakan kursus ini secara kontinu baik di Tingkat Basic maupun akan ada Tingkat Lanjut. SHCC Batch ke-2 ini kelanjutan dari sebelumnya yang mendapatkan perhatian luas dari masyarakat, termasuk dalam pemberitaan di berbagai media sebagai pelatihan kesehatan lansia pertama di dunia” ujar Ketua Umum ILUNI FKI, Dr Wawan Mulyawan.
SHCC batch ke-2 FKUI
Berdasarkan Sensus Penduduk Indonesia pada 2023, hampir 12 persen atau sekitar 29 juta penduduk Indonesia berada pada kategori lansia. Ke depan, jumlah lansia di Indonesia akan terus meningkat hingga 2045 hingga mencapai 20 persen dari populasi yang ada. Karena itu, support system yang kuat dan edukasi kepada lansia menjadi penting disosialisasikan. Selain aktivitas fisik seperti makan, minum obat, dan mengonsumsi makanan sehat serta menjaga kebersihan, kaum lansia dan cargiver penting untuk memahami tugas medis seperti memberikan obat-obatan sesuai jadwal, memantau kondisi kesehatan lansia, dan mengatur jadwal kontrol ke dokter. Salah satu peserta SHCC Batch 2, Evy Harjono, mengungkapkan antusiasmenya, “Program ini benar-benar membuka wawasan saya tentang bagaimana kita bisa mempersiapkan diri menjadi lansia sehat dan bahagia. Dengan ilmu yang saya dapatkan, saya siap menerapkannya di lingkungan keluarga saya.”
ADVERTISEMENT
Melihat antusiasme yang besar terhadap program ini, FKUI berencana untuk terus mengembangkan SHCC dengan menyesuaikan materi pelatihan dengan perkembangan ilmu kedokteran terbaru serta kebutuhan masyarakat. Rencana pengembangan ke depan mencakup pelatihan khusus mengenai penyakit jantung, stroke, DM, demensia, dan lainnya. Dengan suksesnya SHCC Batch ke-2 ini, FKUI semakin mengukuhkan posisinya sebagai institusi pendidikan kedokteran yang berinovasi dalam menghadapi tantangan kesehatan global, khususnya dalam meningkatkan kesejahteraan lansia di Indonesia.