Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
18 Kegiatan Gratis dan Menyenangkan yang Bisa Dilakukan di Jakarta
24 Januari 2018 9:45 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:12 WIB
Tulisan dari Tamasyeah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Jakarta yang merupakan ibukota terkenal dengan kemahalannya. Misalnya, makan di restoran yang harga makanannya aja udah mahal masih harus ditambah pajak ini itu sampe harga pajaknya sendiri bisa buat makan lagi di lain waktu. Atau, parkir di Indomaret dimana abang-abang tukang parkirnya seperti makhluk halus, akan tiba-tiba muncul saat kita sudah mau keluar dan akan ngeluh kalau cuma dikasih selembar 2 ribuan. Tapi, tau ga kalau ternyata di Jakarta masih ada tempat-tempat seru yang asyiknya berbiaya murah bahkan gratis. Nah, buat kamu yang bosen dan kepingin keluar rumah tapi keadaan kantong berbicara lain, berikut adalah ide 18 kegiatan menyenangkan dan murah bahkan gratis yang bisa kamu lakukan di Jakarta. Dengan melakukan kegiatan ini, kamu bisa hepi-hepi tanpa harus mengeluarkan rupiah yang banyak.
ADVERTISEMENT
1. MENIKMATI ALUNAN BIOLA DI TAMAN SUROPATI
Taman yang terletak di pinggir jalan area Menteng ini ramai didatangi orang, apalagi ketika weekend. Kamu bisa bebas ngapain aja di sana, dari mulai olahraga lari, muter-muter taman sambil ngobrol, main sama burung yang ada di sana sampai cuma sekedar duduk-duduk nikmatin ambience-nya.
via jakarta-tourism
via nirasyafira.wordpress
via tempo
Salah satu hal yang menarik adalah kegiatan latihan biola yang diadakan setiap minggu oleh Taman Suropati Chambers atau TSC. TSC adalah komunitas yang memiliki minat pada seni musik, khususnya alat musik gesek seperti biola dan cello. Siapapun bisa bergabung di komunitas ini dan ikut latihan, mulai dari orang dewasa sampai anak-anak, bahkan juga orang yang berkebutuhan khusus, yang penting sama-sama memiliki keinginan untuk belajar.
via zetizen
via republika
ADVERTISEMENT
Kalau kamu ingin menikmati alunan musik gesek di Taman Suropati ini, kamu cukup datang kesana pada Minggu pagi. Kamu bisa bebas menikmati musiknya di taman sambil duduk-duduk tanpa dipungut biaya apapun.
via biroelaut-tamasya.blogspot
via alfalegro.wordpress
2. MENGASAH JIWA SENI KAMU DI GALERI NASIONAL
Kegiatan lainnya yang bisa kamu lakukan dengan gratis dan menyenangkan di Jakarta adalah lihat-lihat koleksi seni di Galeri Nasional (Galnas) yang letaknya berada di seberang Stasiun Gambir. Benda koleksi di Galnas ini mencakup lukisan, keramik, patung, seni instalasi dan fotografi dari seniman lokal yang populer seperti Raden Saleh dan Affandi maupun koleksi seni karya seniman luar negeri seperti dari India, Kuba, Peru dan Vietnam. Terkadang, Galnas juga sering dijadikan tempat pameran karya seni dari seniman tertentu, kamu bisa cek jadwalnya secara online.
via outoftheboxindonesia.wordpress
via galeri-nasional
via palethecat.blogspot
ADVERTISEMENT
Selain melihat benda-benda koleksi seni, kamu juga bisa mengagumi bangunan Galnas ini yang memiliki kesan kuno dengan arsitektur khas Belanda. Gedungnya telah dibangun dari tahun 1817 yang kemudian digunakan sebagai asrama khusus wanita untuk pendidikan pertama di Hindia Belanda. Pada tahun 1999, gedung ini baru diresmikan menjadi Gedung Galeri Nasional oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada masa itu.
via galeri-nasional
via kristyarin.wordpress
via icystory.blogspot
Kamu dapat menemukan tempat ini dengan mudah karena letaknya di pinggir jalan besar dengan plang nama besar bertuliskan "Galeri Nasional Indonesia". Untuk berkunjung, kamu bisa datang mulai dari Selasa hingga Minggu pukul 09.00 sampai 16.00 tanpa harus membayar tiket masuk.
via detik
3. CARI SEHAT DI TAMAN JOGGING JAKARTA
ADVERTISEMENT
Cari sehat di Jakarta bisa dilakukan di taman jogging-taman jogging yang tersedia di kota ini. Salah satu taman jogging yang asyik dan sering dijadikan lokasi cari sehat adalah Kebun Binatang Ragunan yang memang rimbun dan letaknya ga di pinggir jalan raya. Paling enak datang ke sini pagi-pagi sebelum pukul 06.00 supaya udaranya masih enak dan belum ramai.
via idntimes
Kebun binatang yang luasnya 140 hektar dan dipenuhi pepohonan ini tepat banget untuk jadi lokasi jogging. Asiknya lagi, setelah jogging kamu bisa lihat-lihat binatang yang ada di sanadengan jalan kaki, ya itung-itung buat pendinginan Gaes. Kamu bisa nikmatin itu semua dengan membayar biaya masuk sebesar Rp 4.000, udah ga pake ada tambahan pajak-pajakan lagi.
via iniyunikah.wordpress
via enaayuwan.blogspot
ADVERTISEMENT
Kalau kamu ngerasa Kebun Binatang Ragunan yang lokasinya di Jakarta Selatan itu jauh banget, kamu bisa coba lari di Taman Jogging Summarecon di Kelapa Gading yang tidak dipungut biaya sama sekali. Taman Jogging yang baru diresmikan tahun 2008 ini selain memang memiliki banyak area hijau, juga memiliki fasilitas publik yaitu jogging track, area bermain anak, lapangan basket, bangku taman dan toilet. Kalau mau jogging, jangan lupa bawa handuk dan air putih ya Gaes!
via marischkaprudence.blogspot
via iamrendy.wordpress
via sehatdanfit
4. MANDATORY SELFIE DI BAWAH MONUMEN NASIONAL AKA MONAS, IKON KOTA JAKARTA
Kalau masuk Monas kamu harus bayar tiket masuk, tapi kalau cuma selfie di depannya untuk nandain kalau kamu pernah main ke Monas itu gratis Gaes hehehe. Sayang banget buat kamu yang jalan-jalan ke Jakarta atau bahkan warga Jakarta itu sendiri tapi belum pernah foto di depan ikon kota Jakarta ini karena berarti kunjungannya belum official.
via indoindians
ADVERTISEMENT
Monas mulai dibangun dari tanggal 17 Agustus 1961 atas perintah Presiden Soekarno untuk mengenang perjuangan rakyat Indonesia dalam merebut kemerdekaan dari pemerintah Belanda. Bangunan atau tugu ini dibangun setinggi 132 meter dan puncaknya berbentuk lidah api yang dilapisi emas untuk melambangkan semangat perjuangan Indonesia yang menyala-nyala. Nah berikut adalah ide-ide untuk kamu foto selfie di Monas, mulai dari yang biasa sampe yang lucu-lucu.
via @mnaufalf
via @angeltan1995
via explorelah.blogspot
via @cahyo_dlucksana
Di sekitaran Monas terdapat area hijau dan paving block yang sering digunakan orang untuk sekedar jalan kaki, sepedaan atau jogging. Jadi selain foto, kamu juga bisa menikmati area sekitaran Monas yang juga gratis.
via borukaro
via thetripcorner
Kalau kamu mau masuk Monas untuk melihat ada apa di dalamnya, kamu perlu membayar sebesar Rp 20.000 untuk orang dewasa dan Rp 10.000 untuk anak-anak. Di dalamnya, kamu bisa lihat diorama-diorama yang menceritakan tentang perlawanan dan perjuangan rakyat Indonesia kala dulu.
via jakarta.panduanwisata
via auvijanfamily.wordpress
ADVERTISEMENT
Selain itu, kamu juga bisa naik ke puncaknya, tepatnya di bawah lidah api emas untuk melihat Jakarta dari atas. Kamu bisa melihat bangunan bersejarah yang ada di sekitaran Monas seperti Istana Merdeka dan Masjid Istiqlal secara keseluruhan. Untuk bisa melihat ini, Kamu perlu membayar tambahan Rp 7.500 lagi atau Rp 3.500 untuk yang anak-anak supaya bisa sampai ke pelataran puncaknya.
via konsumenreview
via arif-febriyanto
via @tinochang
Cek 14 kegiatan gratis Jakarta lainnya Gaes di Tamasyeah ya!