Konten dari Pengguna

Cara Menjaga Kesehatan Anak Saat Liburan Tahun Baru

TAZKIYA ZAHRATUL AULIYA AQILAH
Mahasiswi Fakultas Kedokteran UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
16 Desember 2022 17:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari TAZKIYA ZAHRATUL AULIYA AQILAH tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Anak merupakan salah satu aset emas bagi kita dan negara. Hal tersebut menjadikan anak harus dijaga dan diberikan perlakuan maksimal agar kesehatannya tidak menurun. Kesehatan anak tentunya berbeda dengan orang dewasa. Anak lebih rentan terserang berbagai macam penyakit daripada orang dewasa karena kekebalan tubuh anak belum sebaik dewasa. Jika kamu sebagai orang tua ingin mengajak anak liburan tentunya harus menyiapkan beberapa hal agar kebutuhan untuk menjaga kesehatan anak dapat terpenuhi.
https://pixabay.com/id/images/search/anak/?manual_search=1
zoom-in-whitePerbesar
https://pixabay.com/id/images/search/anak/?manual_search=1
Kesehatan anak merupakan tanggung jawab orang tua terutama anak usia dini. Ketika liburan anak memerlukan perlakuan ekstra terhadap kesehatannya. Liburan tahun baru 2023 merupakan liburan yang panjang sehingga banyak dari kita yang memilih untuk liburan keluar kota. Perjalanan ke tempat atau lingkungan yang baru tentunya merupakan perhatian khusus, karena sebagai pendatang kita tentu tidak mengetahui perkembangan apa saja di daerah yang dikunjungi. Perkembangan tersebut baik dari penyakit menular, lingkungan yang tidak bersih, maupun perilaku masyarakat yang tidak peduli tentang kesehatan.
ADVERTISEMENT
Untuk menjaga kesehatan anak, memerlukan langkah pencegahan agar anak terhindar dari berbagai macam penyakit. Langkah awal yang dilakukan untuk pencegahan adalah memahami perilaku kesehatan. Perilaku kesehatan ini merupakan peran orang tua yang mana harus melakukan pemeliharaan kesehatan (health maintanance) berupa pemahaman pencegahan penyakit, pemahaman terkait penyebaran penyakit dan kasus yang tersebar di daerah yang kita kunjungi, serta sudah memiliki pemahaman penyembuhan pertama penyakit yang sering terjadi. Selanjutnya, perilaku kesehatan yang kedua adalah mencari fasilitas kesehatan di daerah yang kita kunjungi agar ketika anak kita sakit bisa langsung membawanya dan ditangani oleh orang yang profesional.
Untuk menjaga anak agar tetap sehat, peran pemilihan makanan sangat penting untuk konsumsi nutrisi anak. Nutrisi sangat berperan dalam tumbuh dan kembang anak usia dini. Pemilihan makan yang bersih, membiasakan memberikan makanan gizi seimbang, dan juga melakukan edukasi ke anak untuk tidak melakukan jajan sembarang akan berperan untuk menjaga kesehatan anak. Kita juga harus mengajarkan anak untuk selalu mencuci tangan 7 langkah menggunakan sabun cair dan air mengalir.
ADVERTISEMENT
Penyediaan kotak P3K untuk melakukan perjalanan sangat penting untuk dibawa ketika di perjalanan menuju daerah yang dikunjungi. Fungsi utamanya adalah memfasilitasi jika hal tak terduka contohnya kecelakaan atau anak seketika sakit. Isi dari kotak P3K diantaranya tisu basah, obat merah, kapas, minyak kayu putih, salep anti memar, obat luka bakar, alkohol 70%, plester kain kasa, obat flu dan batuk.