Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten Media Partner
Cari Tahu Yuk Perbedaan Remote Working dan 'Kerja dari Rumah'
10 Oktober 2019 13:49 WIB
ADVERTISEMENT
Saat ini, yang namanya kerja tidak hanya diam di satu tempat, terkungkung dalam bilik kantor dan menatap bosan layar komputer. Tren kerja Remote Working dan ‘Kerja dari rumah’ mulai diadaptasi oleh perusahaan-perusahaan terutama startup. Keduanya menawarkan pengalaman kerja yang berbeda dari biasanya.
ADVERTISEMENT
Namun, tahukah kamu? Ternyata Remote Working dan ‘Kerja dari rumah’ ternyata berbeda lho! Dikutip dari Inch.com, Jason Aten, seorang ahli bisnis, memaparkan perbedaan antara keduanya.
Katanya, kedua tren workplace tersebut sangat berbeda, jadi setop bilang kalau keduanya sama. Remote Working sendiri merupakan suatu pendekatan dalam menyelesaikan pekerjaan yang dianggap mempunyai suatu manfaat signifikan untuk pekerja maupun perusahaan.
Sedangkan untuk ‘Kerja dari rumah’ itu lebih kepada cara kerja seorang karyawan. ‘Kerja dari rumah’ merupakan sesuatu yang sifatnya sementara. Kedua perbedaan tersebut akan dibahas lebih lanjut di bawah ini:
1. Bekerja dari rumah
Cara kerja ini sebenarnya sama saja dengan cara kerja yang biasa kamu lakukan di kantor. Hanya saja, setiap hari tertentu kamu membutuhkan udara segar sehingga memilih untuk ‘bekerja dari rumah’. Cara ini juga sering dilakukan oleh orang yang tidak mempunyai kepentingan tatap muka, lantas ia pun memilih untuk tetap di rumah menghindari kantor yang dianggapnya jenuh.
ADVERTISEMENT
Ibaratnya, di sini kamu membawa kerjaan dalam laptop kantor dan mengerjakannya di ruang tamu rumah. Semua kegiatan yang kamu lakukan di rumah mewakili perkerjaan normal mu di kantor, tapi mungkin lebih efektif dan lebih nyaman karena berbeda dari biasanya.
Yang harus kamu ingat dalam cara kerja ini adalah, kamu masih punya kantor dan struktur kerja di kantor. Orang-orang yang bekerja di sana masih terhubung dengan kamu dan akan menyesuaikan pekerjaan mereka berdasarkan ketidakhadiran kamu di kantor.
2. Remote Working
Bekerja remote dan bekerja jarak jauh di luar kantor sepanjang waktu tentu saja berbeda. Remote Working membutuhkan serangkaian keterampilan dan sumber daya yang berbeda dengan pekerja biasa. Lalu, dibutuhkan self-starting attitude dan manajemen waktu yang sangat ketat. Komunikasi proactive dan fokus terhadap kerja bersama juga sangat dibutuhkan, karena kamu tidak punya waktu untuk tatap muka dengan mereka.
ADVERTISEMENT
Dalam bekerja remote kamu bisa membentuk lingkungan kerjamu sendiri. Kamu juga bisa memilih tempat kerja sesukamu yang bisa membuat energi kerja menjadi sangat baik. Jangan lupakan ada suasana lain juga, jika kamu memilih bekerja di tempat yang terdapat aktivitas lain. Intinya, kerja remote sangat cocok untuk kamu yang suka kebebasan saat bekerja.
Aten bilang dengan serangkaian cara kerja yang baik dan tips produktivitas, Remote Working akan menjadi sebuah jalan karier yang luar biasa untuk dijalankan. Terakhir, jangan lupa ya kalau Remote Working dan ‘Working From Home‘ atau ‘Kerja dari Rumah’ itu beda!
[Penulis: Lupi Y]